Buku Teks :: Kembali

Buku Teks :: Kembali

Chrisye : sebuah memoar musikal

[seperti diceritakan kepada] Alberthiene Endah (Gramedia Pustaka Utama, 2007)

 Abstrak

Buku ini bercerita tentang perjalanan hidup Chrisye dalam menapaki industri musik Indonesia. Berbeda dengan memoar beberapa selebritis lainnya, Alberthiene Endah (AE) merangkai kisah Chrisye dengan fokus ke profesinya sebagai penyanyi.
Tentu tak mungkin bisa lepas dari perjalanan hidup pribadinya juga, namun buku ini membawa kita pada pemahaman bahwa dunia musik itu memang hanya akan digeluti oleh orang-orang tertentu. Ada semacam ?panggilan? di situ.
Chrisye termasuk salah satu penyanyi legendaris dengan hit-hit yang tetap enak didendangkan dan didengar sepanjang masa. Tapi popularitasnya tidak selalu sejalan dengan materi yang diperoleh. Chrisye tetap hidup bersahaja, bahkan tergolong miskin. Tapi dia memiliki prinsip yang tidak mudah digoyahkan, khususnya dalam hal musik. Bagi Chrisye, bermusik merupakan harta yang tak ternilai.
Melalui buku ini juga kita banyak tahu tentang sepak terjang para pemusik di era 70 sampai 80an. Perjuangan mereka, karya mereka, dan komitmen untuk dunia yang mereka cintai itu. Saya pikir, setiap pemusik era 2000 an perlu membaca buku ini, minimal mereka paham apa yang dinamakan bermusik dengan hati (menyontek istilahnya Chrisye). Tidak hanya modal teknologi bagus, video klip yang gaya, atau tampang ?enak dilihat?.
Selamat ?bercengkrama? dengan Chrisye?:)
---------------------------
Risensi oleh: Kalarensi Naibaho

 Metadata

Jenis Koleksi : Buku Teks
No. Panggil : 927.8 ALB c
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2007
Sumber Pengatalogan: LibUI ind rda
ISBN: 9789792226065
Tipe Konten:
Tipe Media:
Tipe Carrier:
Edisi:
Catatan Seri:
Catatan Umum:
Catatan Versi Asli:
Deskripsi Fisik: 373 p. : ill. ; 23 cm.
Lembaga Pemilik: Universitas Indonesia
Lokasi: Perpustakaan UI, Lantai 2
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
927.8 ALB c 01-15-04775 Tgl Kembali:2024-06-27
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 105782
Cover