UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Pengawasan atas wewenang penerbitan dokumen kapal oleh Adpel Tanjung Priok

Hero Henrianto Bachtiar; Awaloedin Djamin, supervisor; Eddy Ihwanto, supervisor (Program Pascasarjana Universitas Indonesia, 2006)

 Abstrak

Tesis ini tentang Pengawasan Penerbitan Dokumen Kapal oleh Adpel Tanjung Priok. Perhatian utama tesis ini adalah kegiatan pengawasan oleh Kantor Administrator Pelabuhan Tanjung Priok dalam penerbitan dokumen kapal dengan fokus penelitian proses pemalsuan penerbitan dokumen kapal. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode ethografi. Sedangkan teknik pengumpulan data melalui pengamatan, pengamatan terlibat, dan wawancara berpedoman (indepth interviewing) untuk mengungkapkan pola hubungan yang telah terjadi.
Hasil penelitian dalam tesis ini menggambarkan bagaimana kegiatan pengawasan yang dilakukan di jajaran Adpel Tanjung Priok ,dalam memperankan tugas pokok dan fungsinya. Sistem dan prosedur pelayanan penerbitan dokumen kapal yang telah diatur merupakan petunjuk untuk meminimalkan terjadinya penyimpangan yang dapat timbul, namun demikian tetap saja pengawasan yang tidak optimal menjadi celah timbulnya pemalsuan dokumen kapal. Proses penerbitan yang melibatkan bidang maupun seksi di jajaran Adpel Tanjung Priok serta perusahaan agen pelayaran selaku user merupakan mata rantai yang saling berhubungan satu sama lainnya. Aktifitas pengawasan yang dilakukan merupakan kunci mencegah timbulnya kerugian negara dari hilangnya pemasukan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).
Kantor administrator pelabuhan sebagai unit pelaksana teknis di Iingkungan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut bertugas melaksanakan pemberian pelayanan lalu Iintas dan angkutan taut, keamanan dan keselamatan pelayaran di perairan pelabuhan untuk memperlancar lalu lintas angkutan laut. Hubungan tata Cara kerja yang berkesinambungan digambarkan oleh peneliti dalam tulisannya yang kemudian dijadikan tolak ukur dari peran pengawasan yang berjalan selama ini. Penyimpangan yang ditemukan di jajaran organisasi pemerintahan kerapkali menjadi kendala berkembangnya organisasi tersebut dalam menjalankan tugas dan fungsinya, begitu juga kantor Administrator Pelabuhan Tanjung Priok, oleh karena itulah pentingnya pengawasan ke dalam sebagai kunci untuk menstabilkan sistem kerja organisasi Adpel Tanjung Priok untuk mengantisipasi segala penyimpangan yang timbul. lmplikasi dari tesis ini adalah perlunya pemahaman dan pembinaan pengawasan di jajaran Adpel Tanjung Priok untuk menciptakan situasi kerja yang produktif dalam penerbitan dokumen kapal.

 File Digital: 1

Shelf
 Pengawasan atas-Full text (T 18435).pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T18435
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Program Pascasarjana Universitas Indonesia, 2006
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik :
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T18435 15-20-178420338 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 107672
Cover