UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Penyusunan model kompetensi pada penerbang tni angkatan udara

Sri Hastuti Handayani; Fakhrudin, supervisor (Universitas Indonesia, 2005)

 Abstrak

Keberhasilan pelaksanaan tugas pokok TNI Angkatan Udara tidak terlepas dari kesiapan yang optimal dari seluruh komponen kekuatan TNI AU, khususnya komponen yang paling kompleks dan sangat menentukan, yaitu sumber daya manusia. Betapapun canggihnya teknologi maupun pesawat terbang yang dimiliki, tanpa didukung sumber daya penerbang yang berkualitas maka sangat sulit bagi TNI AU untuk menyelesaikan misi atau operasi penerbangan dengan baik.
Sumber daya manusia memang merupakan faktor penting dalam suatu organisasi. Untuk itu organisasi harus memastikan bahwa sumber daya manusia yang ada di dalamnya dievaluasi dan dikembangkan sebaik mungkin agar mampu memberikan kontribusi secara optimal dalam upaya pencapaian tujuan perusahaan. Berdasarkan hal tersebut untuk memperoleh sumber daya manusia yang berkualitas, organisasi perlu membuat kebijakan-kebijakan untuk mengelola sumber daya manusianya. Satah satu kebijakan yang saat ini banyak digunakan adalah penggunaan kompetensi. Hal ini disebabkan penggunaan kompetensi lebih dapat meramalkan tingkah laku dalam bekerja sehingga memudahkan sistem pengembangan sumber daya manusia.
Dalam tulisan ini, penulis memberikan usulan kepada Dinas Psikologi TNI AU selaku instansi dalam pembinaan psikologi personel TNI AU untuk membuat kompetensi yang dapat dijadikan acuan bagi pengembangan kemasnpuan profesi maupun karir penerbangan seorang penerbang. Standar kompetensi sebenarnya sudah banyak digunakan dalam industri penerbangan di luar negeri baik penerbangan sipil maupun militer. Namun di Indonesia, khususnya di TNI AU belum ada standar kompetensi untuk penerbang. Padahal standar tersebut perlu dibuat demi tercapainya kinerja efektif dalam meiaksanakan tugas maupun misi penerbangan serta tercapainya keselamatan penerbangan. Rancangan pembuatan kompetensi yang diusulkan adalah untuk tiap level/jenjang profesi/kualifikasi penerbang. Rancangan ini terdiri dan langkah-langkah dalam pembuatan model kompetensi. Selanjutnya setelah model kompetensi ini diterapkan, dalam periode waktu tertentu dilakukan validasi dan evaluasi untuk mengetahui sejauh mana efektivitas model kompetensi tersebut.

 File Digital: 1

Shelf
 Penyusunan model Full text (-T 18743).pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T18743
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Universitas Indonesia, 2005
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik :
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T18743 15-21-755909300 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 110980
Cover