UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Perencanaan dan perancangan program dokter online sebagai solusi bisnis layanan kesehatan pada RSPJ

Wiranto Utomo; Budi Yuwono, supervisor (Universitas Indonesia, 2004)

 Abstrak

Pemanfaatan teknologi informasi pada dunia industri telah membawa nuansa baru bagi perbisnisan di Indonesia, terutama dalam menghadapi era pasar bebas. Tak terkecuali dalam bisnis perumahsakitan dimana ketepatan dan kecepatan dalam memberikan pelayanan terhadap pasien menjadi salah satu prioritas utamanya. Kenyataan bahwa kesehatan termasuk hal pokok bagi kehidupan manusia, membuat bisnis di bidang ini tidak pernah mati dan surut dari inovasi-inovasi baru.Namun perlu diakui, terkadang pelayanan yang diberikan tidak memuaskan pasien. Antrian yang panjang, keharusan pasien untuk kembali periksa dalam frekuensi yang tinggi, pemeriksaan dengan tujuan pengulangan resep dan sebagainya adalah hal-hal yang dikeluhkan oleh pasien. Sehingga sebagian pasien yang juga termasuk orang yang sibuk akan pekerjaannya enggan untuk memeriksakan dirinya dan memilih untuk mengkonsumsi obat-obatan yang dijual bebas, yang belum tentu obat tersebut cocok untuk mengobati sakit yang dideritanya.
Untuk menyikapi hal tersebut, perlu diambil langkah kompromi yang menguntungkan kedua belah pihak, yaitu dengan mengadakan program dokter online. Dalam program ini, pasien dapat mengkonsultasikan masalah kesehatannya dengan dokter yang dituju melalui media internet dengan pengawasan pihak rumahsakit. Tentu saja ada syarat-syarat dan batasan-batasan yang perlu diterapkan pada program ini agar tidak ada pihak yang dirugikandalam pelaksanaannya. Program dokter online ini diusulkan untuk diterapkan pada RSPJ, sebagai salah satu rumah sakit di Indonesia yang telah menjalankan ERP dalam kegiatan operasionalnya. Diikutsertakannya data-data yang dihimpun dalam pemeriksaan konvensional ke dalam program ini dan sebaliknya menjadi salah satu kekuatan program ini. Dalam proyek akhir ini akan dibahas masalah seputar syarat-syarat, batasan-batasan, kendala-kendala yang mungkin akan dihadapi program ini dan langkah-langkah antisipasinya, juga seputar tahapan pengadaan program ini ? dimulai dari pengelolaan ide sampai dengan tahapan perancangan arsitekturnya.

The usage of information technology in industrial sector brought the new color for Indonesia's business, especially in dealing with free market. Even in healthcare industry, where correct and speed service for consumer is one of its prime priorities. The fact that health is the main thing of human's life makes this business never die and always full of new innovations. There is no doubt that the services given are sometime dissatisfying. Long queuing, the frequent of medical checkup, the presence of patient for doctor prescription iteration and so on are the things that complained by patients. Therefore, almost all of busy consumers prefer doing their activities and consume non-prescription drugs that might be a wrong medication.
In order to overcome the problems, it is necessary to compromise the step for solutions that are accepted by consumer and their doctors, using online doctor program. In this program, the patient could discuss their medical problems with the doctor through the Internet under the hospital's supervision. Of course, the requirement and the limitation are implemented in order to decrease the negative impact of program's implementation. Online doctor program is proposed to implement in RSPJ, as one of the Indonesian hospitals that is already run well with ERP. The presence of the data, that come from conventional investigation and vice versa, is become one of the strength of this program. This final project will cover the requirement, the limitation, problems that might be arising from this program, steps of its anticipation and the procurement of this program, starting from idea management until architecture planning.

 File Digital: 6

Shelf
 PA-9-Perencanaan dan-Analisa.pdf :: Unduh
 PA-9-Perencanaan dan-HA.pdf :: Unduh
 PA-9-Perencanaan dan-Kesimpulan.pdf :: Unduh
 PA-9-Perencanaan dan-Abstrak.pdf :: Unduh
 PA-9-Perencanaan dan-Lampiran.pdf :: Unduh
 PA-9-Perencanaan dan-Pendahuluan.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T40450
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Universitas Indonesia, 2004
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xii, 74 hlm. : ill. ; 29 cm. lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T40450 15-20-131674517 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 125102
Cover