UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Hubungan partisipasi dalam kegiatan ekstrakurikuler sekolah dan harga diri pada remaja = The relationship of participation In extracurricular activity at school and self esteem on adolescence

Hayati Rahmah; Linda Primana, supervisor; Puji Lestari Suharso, examiner; Gagan Hartana Tupah Brama, examiner (Universitas Indonesia, 2007)

 Abstrak

Kegiatan ekstrakurikuler di sekolah dan harga diri pada remaja. Harga diri didefinisikan sebagai evaluasi individu terhadap dirinya dan menghasilkan perasaan keberhargaan yang diasosiasikan dengan konsep dirinya (Atwater, 1999).
Ada dua komponen penting yang mempengaruhi tingkat harga diri seseorang, yaitu perasaan dicintai oleh orang lain dan perasaan bahwa individu berharga dan memiliki kemampuan terhadap sesuatu (Felker, dalam Isnasari, 1992). Remaja dengan harga diri tinggi lebih percaya diri, berani menghadapi tantangan, dan mandiri. Sedang remaja dengan harga diri rendah menunjukkan gejala kecemasan. Mereka cenderung berada di luar lingkungan sosial, tidak berpartisipasi di kelas maupun kegiatan sosial. Mereka cenderung merasa terisolasi dan kesepian (Rice, 1990).
Sekolah merupakan salah satu lingkungan sosial remaja dan memiliki pengaruh besar dalam perkembangan remaja. Dari berbagai macam kegiatan yang dilakukan di sekolah, salah satunya adalah kegiatan ekstrakurikuler.
Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara partisipasi dalam kegiatan ekstrakurikuler sekolah dan harga diri pada remaja. Hasil tambahan menunjukkan bahwa alasan utama remaja mengikuti kegiatan ekstrakurikuler adalah karena faktor minat/hobi. Selain itu, tiga jenis kegiatan ekstrkurikuler yang paling diminati adalah kegiatan seni, olahraga, dan kerohanian.

The research aimed to find how is the relationship between participation in extracurricular activity and self esteem on adolescence. Self esteem is defined as personal evaluation to the self and produce the feeling of worth that associated with self concept (Atwater, 1999).
There are two important components that influence level of self esteem. They are the feeling to be loved by others and the feeling that person has ability toward something (Felker, in Isnasari 1992). Adolescence with high self esteem more confident, dared to challenge, and independent. Whereas, adolescence with low self esteem show the anxiety simptom. They tend to stay outside of social environment, do not participate in any activity in class, nor social activity. They feel isolated and loneliness.
School is one of social environment and has big influence in adolescence development. From many activities in the school, one of them is extracurricular activity.
The result of research found that there is a significant relationship between participation in extracurricular activity and self esteem on adolescence. The additional result indicate that the main reason for the participation in extracurricular activity is interest/hobby. Beside that, the most favorite extracurricular activity are art, sport, and spritual activities.

 File Digital: 9

Shelf
 370.153 RAH h - Hubungan partisipasi-HA.pdf :: Unduh
 370.153 RAH h - Hubungan partisipasi-Literatur.pdf :: Unduh
 370.153 RAH h - Hubungan partisipasi-Analisis.pdf :: Unduh
 370.153 RAH h - Hubungan partisipasi-Lampiran.pdf :: Unduh
 370.153 RAH h - Hubungan partisipasi-Bibliografi.pdf :: Unduh
 370.153 RAH h - Hubungan partisipasi-Abstrak.pdf :: Unduh
 370.153 RAH h - Hubungan partisipasi-Pendahuluan.pdf :: Unduh
 370.153 RAH h - Hubungan partisipasi-Kesimpulan.pdf :: Unduh
 370.153 RAH h - Hubungan partisipasi-Metodologi.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Penerbitan : Depok: Universitas Indonesia, 2007
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : x, 52 pages: illustration; 30 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-Pdf 14-19-421497642 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 125293
Cover