UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pelaksanaan corporate social responsibility pada perusahaan-perusahaan high-profile dan low-profile yang listed di BEI tahun 2004

Angela Arum Rinanti Hendrasaputra; Dwi Martani, supervisor (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2007)

 Abstrak

Menurut survei yang dilakukan oleh GlobeScan di 23 negara, disimpulkan bahwa semakin banyak konsumen yang peduli akan tanggung jawab sosial perusahaan. Pengungkapan tanggung jawab sosial atau yang dikenal dengan corporate social responsibility (CSR) pada umumnya disertakan dalam laporan tahunan atau terpisah, sesuai kebutuhan perusahaan. Kegiatan CSR tersebut terbagi dalam empat tema besar dimana menurut penelitian oleh Utomo (2000), baik perusahaan highprofile maupun low-profile, mengungkapkan tema ketenagakerjaan lebih besar dari ketiga tema lainnya. Hal ini sejalan dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh Andrew et al. (1999) di Singapura dan Malaysia. Penelitian ini mengkaji lebih dalam pengungkapan CSR yang dilakukan perusahaan, yaitu dengan melihat nilai indeks CSR baik secara keseluruhan, per jenis industri, per tema pengungkapan dan per kegiatan; melihat apakah ada perbedaan pengungkapan antara perusahaan highprofile dibanding dengan perusahaan low-profile. Sampel diambil dari laporan tahunan 2004 perusahaan-perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia sebanyak 34 perusahaan ? 19 perusahaan high-profile dan 15 perusahaan lowprofile. Laporan tahunan tersebut kemudian ditelusuri dan kegiatan-kegiatan yang diungkap perusahaan dimasukkan ke dalam daftar yang telah dipakai oleh Utomo (2000). Dari daftar tersebut dihitung indeks CSR dengan rumus. Hasil riset menunjukkan bahwa baik perusahaan high maupun low-profile melakukan pengungkapan CSR tidak merata pada keempat tema, dimana pengungkapan terbesar adalah pada tema ketenagakerjaan, diikuti oleh tema kemasyarakatan, produk dan konsumen dan lingkungan hidup. Hasil regresi menunjukkan bahwa indeks CSR memiliki hubungan positif dengan kinerja keuangan. Didapat pula bahwa perbedaan pengungkapan CSR antara perusahaan high-profile dengan lowprofile tidak signifikan. Penelitian juga mengungkapkan bahwa perusahaan dalam industri high-profile cenderung lebih banyak melakukan pengungkapan CSR dibanding perusahaan low-profile.

According to the GlobeScan?s survey in 23 countries, nowadays many consumer are give more attention to the corporate social responsibility . The corporate social responsibility or CSR disclosure usually become one of the part of annual report, whether it attach to annual report or the company present it separately, adjust to the company need. The CSR activities are divide into four theme, and according to Utomo (2000), the high-profile or low-profile companies are diclosed the worklabour theme more than the three other theme. These same result is supported the study by Andew et al. (1999) in Singapore and Malaysia. This study are explain more detail about disclosure of CSR by reviwing the CSR index in total, by the type of industry, by the disclosure theme and by the activity; to find out whether there are difference between disclosure done by high-profile company and by lowprofile company. Samples are taken from 2004 annual report issued by companies that listed in Indonesia Stock Exchange ? totals 34 companies, 19 high-profile companies and the rest, 15 low-profile companies. The activities presented in annual report are move to the list that already make by Utomo (2000). The list is then calculate by certain formula. The result shows that high-profile and lowprofile companies are dislcose the four CSR theme unequallly. The biggest disclore are in the work-labour theme, follow by social theme, product and consumer and the last one environmental theme. Regression result indicates that CSR index have a postitif relationship with financial performance. The difference in CSR disclosure between high-profile and low-profile companies are insignificant. This study also found that companies in high-profile industry are tend to disclose CSR more than companies in low-profile industry.

 File Digital: 9

Shelf
 5870-Pelaksanaan corporate-Abstrak.pdf :: Unduh
 5870-Pelaksanaan corporate-Analisis.pdf :: Unduh
 5870-Pelaksanaan corporate-Lampiran.pdf :: Unduh
 5870-Pelaksanaan corporate-Metodologi.pdf :: Unduh
 5870-Pelaksanaan corporate-Pendahuluan.pdf :: Unduh
 5870-Pelaksanaan corporate-Literatur.pdf :: Unduh
 5870-Pelaksanaan corporate-Bibliografi.pdf :: Unduh
 5870-Pelaksanaan corporate-Kesimpulan.pdf :: Unduh
 5870-Pelaksanaan corporate-HA.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Kata Kunci

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S5870
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2007
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xiii, 61 lembar : il. ; 29 cm.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S5870 14-19-239304881 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 125992
Cover