UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Hubungan kepribadian dengan kepuasan kerja pada karyawan operasional = The relationship of personality and job satisfaction on operational

Medina Hardjapamekas; Sri Fatmawati Mashoedi, supervisor (Universitas Indonesia, 2007)

 Abstrak

Kepuasan ataupun ketidakpuasan kerja merupakan hasil penafsiran tenaga kerja yang bersangkutan tentang pengalaman-pengalaman kerjanya dengan harapannya. Penelitian menunjukan bahwa karyawan yang memiliki kepuasan tinggi dalam pekerjaannya memiliki unjuk kerja yang lebih baik dalam menjalankan tugasnya dibandingkan mereka yang merasa tidak puas dengan pekerjaannya (Robbins & Judge, 2005). Sejumlah penelitian telah menggunakan dimensi The Big 5 Personality untuk melihat kaitannya dengan kepuasan kerja (Judge, Heller, & Mount, 2002; Peeters et al, 2006). The Big 5 Personality terdiri dari 5 dimensi yaitu: Extraversion, Agreeableness, Conscientiousness, Emotional stability/ Neuroticism, dan Openness to experience. Dalam penelitian ini, variabel kepuasan kerja dilihat hubungannya dengan The Big 5 Personality.
Secara khusus, penelitian ini akan melihat pengaruh dari The Big 5 Personality terhadap kepuasan kerja pada karyawan yang bekerja pada tingkat operasional. Perumusan masalah yang diajukan dalam penelitian ini adalah: Apakah ada hubungan antara The Big 5 Personality dengan kepuasan kerja karyawan? Proses penelitian dilakukan dengan menyebarkan 60 kuesioner untuk diisi oleh karyawan nonmanajerial pada perusahaan yang berbeda-beda. Seluruh subyek penelitian adalah karyawan operasional yang terdiri atas 33 pria dan 27 wanita. Usia responden berkisar antara 21-50 tahun dengan pendidikan minimal rata-rata sarjana.
Hasil penelitian diperoleh melalui perhitungan correlations yang menunjukkan adanya hubungan antara kelima dimensi The Big 5 Personality dengan kepuasan kerja. Ketika masing-masing dimensi dilihat korelasinya dengan kepuasan kerja, hanya dimensi conscientiousness saja yang tidak memiliki hubungan dengan kepuasan kerja. Sedangkan keempat dimensi lainnya yaitu extraversion, agreeableness, neuroticism, dan openness to experience masing-masing memiliki hubungan dengan kepuasan kerja.

Job satisfaction or job dissatisfaction can be defined as an interpretation of work expectation based on one?s working experience. One study showed that people who had higher job satisfaction were more likely to do well on their jobs compared to those who were less satisfied with their jobs (Robbins & Judge, 2005). Some studies have used The Big 5 Personality dimensions to see the relationship with job satisfaction (Judge, Heller, & Mount, 2002; Peeters et al, 2006). The Big 5 Personality model consists of five dimensions: extraversion, agreeableness, conscientiousness, neuroticism, and openness to experience.
This research examined the relationship of The Big 5 Personality model on job satisfaction, specifically on operational workers. The hypothesis was to see if there was a relationship between The Big 5 Personality model and job satisfaction. The experiment was conducted by distributing 60 set of questionnaires to different companies. The total population of participants was consisted of 33 males and 27 females. The age ranged between 21-50 years old, with average of Bachelors as their last completed education.
The outcome of this study showed that The Big 5 Personality model was correlated with job satisfaction. When each dimension was specifically analyzed its correlation with job satisfaction, only conscientiousness that was not correlated with job satisfaction. Meanwhile, each of the remaining 4 dimensions: extraversion, agreeableness, neuroticism and openness to experience; had a negative correlation with job satisfaction.

 File Digital: 9

Shelf
 658.314.22 HAR h - Hubungan Kepribadian-HA.pdf :: Unduh
 658.314.22 HAR h - Hubungan Kepribadian-Metodologi.pdf :: Unduh
 658.314.22 HAR h - Hubungan Kepribadian-Bibliografi.pdf :: Unduh
 658.314.22 HAR h - Hubungan Kepribadian-Literatur.pdf :: Unduh
 658.314.22 HAR h - Hubungan Kepribadian-Kesimpulan.pdf :: Unduh
 658.314.22 HAR h - Hubungan Kepribadian-Lampiran.pdf :: Unduh
 658.314.22 HAR h - Hubungan Kepribadian-Pendahuluan.pdf :: Unduh
 658.314.22 HAR h - Hubungan Kepribadian-Analisis.pdf :: Unduh
 658.314.22 HAR h - Hubungan Kepribadian-ABSTRAK.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Universitas Indonesia, 2007
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xi, 99 hlm; 30 cm.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi :
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-Pdf 0000019911 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 126211
Cover