Sangatlah perlu untuk dicatat bahwa sekalipun tampak adanya keterlibatan 'kekuatan terselubung politik Islam' dalam serangkaian kekerasan yang berkaitan dengan faktor agama di Indonesia, tidaklah cukup kiranya untuk mengabaikan betaoa pentingnya variabel internasional. Dalam hubungannya dengan negara-negara dunia ketiga kita telah menyaksikan bagaimana sekuensi politik sebuah negara seringkali terpengaruh oleh tindakan-tindakan negara-negara besar di dunia. Sebagai akibatnya, input sistematik semacam ini seringkali meningkatkan kondisi instabilitas internal sebuah negara dunia ketiga. Jelas bahwa kedua proses tersebut baik yang domestik maupun interaksi internasional saling berpengaruh untuk turut menciptakan sebuah lingkaran setan ketidak amanan.