Adanya pernyataan dari Satyawati Suleiman bahwa arca-arca di Sumatera memiliki gaya seni Sailendra. Berdasarkan teori itu adalah hal yang cukup menarik melakukan penelitian terhadap arca-arca yang ditemukan di candi 1 situs Bumi-ayu, khususnya atas arca Agastya yang memiliki kesamaan dalam cara memegang aksamala dengan arca Agastya dari candi Prambanan, Jawa Tengah yang diduga berasal dari masa Sailendra. Arca Agastya yang ditemukan bersama dengan ketiga arca tokoh lainnya dari candi 1 situs Bumi-ayu terlihat memiliki beberapa kesamaan ciri dengan arca-arca tokoh dari Palembang, yang telah dikaji oleh Satyawati Suleiman, hal menimbulkan pertanyaan apakah ada atau tidak gaya Sailendra pada arca-arca tokoh dari candi 1 situs Bumi-ayu. Berdasarkan analisis perbandingan itu diketahui ciri_-ciri yang sama di antara kedua kelompok arca tersebut. Untuk memperkuat ada atau tidaknya gaya Sailendra pada arca-arca tokoh dari candi 1 situs Bumi-ayu, maka dilakukan perbandingan arca Agastya dari candi 1 situs Bumi-ayu yang mewakili arca-arca dari Sumatera Selatan dan arca Agastya dari candi Prambanan yang mewakili arca-arca gaya Sailendra dari Jawa Tengah. Kedua arca terlihat memiliki kesamaan cara memegang aksamala maka analisis perbandingan dilakukan untuk mengetahui kesamaan ciri-ciri ikonografi lainnya dari kedua arca, seperti ciri-ciri hiasan badan, komponen badan, penggarapan seni pahat, komponen di luar arca tokoh, laksana dan ikonometri. Hasil penelitian yang telah dilakukan menyimpulkan bahwa gaya Sailendra terdapat pada arca-arca tokoh dari candi 1 situs Bumi-ayu, khususnya pada arca Agastya. Hal ini terlihat adanya kesamaan ciri yang menonjol pada arca-arca tersebut, seperti rambut yang dipilin terjulur di atas bahu,ber-makuta tinggi, berkain paniang sampai di atas pergelangan kaki, memakai wiru di tengah, memiliki dua uncal yang terjulur sampai lutut, dan ikonometri arca Agastya dari candi 1 situs Bumi-ayu menunjukkan ikonometri arca tersebut tergolong shat-tala.