ABSTRAKSejak berkuasa di Cina pada tahun 1949. Partai Komunis Cina selalu berusaha agar kebijakan-kebijakannya diterima oleh seluruh kalangan masyarakat, termasuk golongan intelektual. Sehubungan dengan itu, pada tahun 1951-1952 dicanangkanlah Kampanye Reformasi Ideologi. yang dikhususkan untuk para profesor di perguruan tinggi dan sistem pendidikan tinggi Cina.
Metode yang digunakan dalam kampanye reformasi ini adalah kritik dan kritik diri. Para profesor diharuskan meninggalkan semua pemikiran dan sikap yang dianggap tidak sesuai dengan pemikiran Partai. Selain itu, banyak universitas diambil alih oleh pemerintah dan diperbaharui sesuai dengan kebijakan Partai.
Karena hasil yang dicapai dianggap belum memuas_kan, kampanye reformasi ini kemudian digabung dengan Gerakan Tiga Anti pada awal tahun 1952. Namun, sulit untuk menilai kesungguhan para profesor ini. Bukannya tidak mungkin para profesor menjalankan proses reforma_sinya hanya untuk menghindari tekanan dari pemerintah.