ABSTRAK
Penelitian mengenai pemanfaatan layanan CD-ROM di perpustakaan Fakultas Kesehatan Masyarakat Unversitas Indonesia telah dilakukan pada bulan Desember 1996. Cakupan tahun penelitian adalah mulai bulan Januari 1994 sampai dengan bulan Desember 1996. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat seberapa banyak pemakai yang memanfaatkan layanan CD-ROM yang telah disediakan oleh perpustakaan, pihak-pihak mana saja yang menggunakan jasa layanan ini, pangkalan data mana yang banyak digunakan dan hambatan-hambatan yang terdapat dalam pemanfaatan layanan CD-ROM ini.
Pengumpulan data dilakukan dengan melalui formulir penelusuran CD-ROM dan melalui wawancara. Teknik wawancara yang digunakan adalah wawancara babas terpirnpin dengan dilengkapi pedoman wawancara semi berstruktur. Metode pengambilan sampel adalah metode pengambilan sampel kebetulan (accidental sampling), Perhitungan data menggunakan rumus prosentase.
Hasil penelitian menunjukan bahwa tingkat pemanfaatan layanan CD-ROM dibandingkan dengan seluruh anggota perpustakaan hanya berkisar 6%-7,4% setiap tahunnya. Pemakai layanan ini adalah Mahasiswa SI, S2, S3 dan staf pengajar. Mahasiswa S2 adalah pemakai terbesar berjumlah 66%-83% dari seluruh pemakaian layanan CD-ROM. Pangkalan data yang paling banyak digunakan adalah pangkalan data HealthPlan. Beberapa hambatan yang ditemui antara lain: kurangnya pengetahuan siswa terhadap kegunaan layanan CD-ROM ini, jumlah terminal yang hanya satu, pangkalan data yang tersedia hanya berupa pangkalan data bibliografi dan kurangnya tenaga pustakawan yang dapat membantu melakukan penelusuran.
Untuk meningkatkan layanan CD-ROM di perpustakaan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia diperlukan usaha-usaha sebagai berikut: - meningkatkan promosi jasa layanan CD-ROM kepada mahasiswa - menambah frekuensi pendidikan pemakai- jika memungkinkan menambah jumlah terminal dan judul pangkalan data- melatih beberapa pustakawan agar mampu membantu penelusuran CD-ROM.