UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Perilaku informasi perempuan peneliti bidang ilmu-ilmu sosial pola, hambatan dan kemudahannya

Luthfiati Makarim; Sulistyo Basuki, supervisor; Ai, Lien Diao, supervisor; Nina Aryani Martini, examiner ([Publisher not identified] , 1997)

 Abstrak


ABSTRAK
Penelitian mengenai perilaku informasi perempuan peneliti bidang ilmu-ilmu sosial: pola, hambatan dan kemudahannya dilakukan selama dua bulan, yaitu bulan Maret dan April 1997. Tujuannya adalah untuk mendapatkan informasi dan pemahaman tentang pola perilaku informasi perempuan peneliti bidang ilmu-ilmu sosial serta hambatan dan kemudahan yang mereka temui sehubungan dengan keberadaan mereka sebagai perempuan menikah atau tidak menikah dalam konteks sosial-budaya masyarakat.

,br>
Metode penelitian adalah kualitatif dengan menggunakan pendekatan eksploratif. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara mendalam terhadap enam orang perempuan peneliti dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia, Pusat Penelitian Atma Jaya dan Pusat Studi Kajian Wanita Salemba; tiga orang menikah dan tiga orang tidak menikah. Pemilihan sampel, profil responden, pelaksanaan wawancara dan teknik analisa data dijelaskan.
Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah pola perilaku informasi perempuan peneliti bidang ilmu-ilmu sosial, menikah dan tidak menikah, terbentuk sejak dari awal proses penelitian. Faktor-faktor yang mempengaruhi dan membentuk pola tersebut adalah kebutuhan informasi peneliti, sumber dan saluran informasi yang digunakan peneliti serta hambatan yang dihadapi peneliti. Ketiga faktor tersebut saling mempengaruhi satu sama lain. Sumber informasi yang digunakan oleh perempuan peneliti bidang ilmu sosial adalah perpustakaan, lembaga, pakar, rekan peneliti dan informan, internet dan e-mail, seminar dan diskusi ilmiah, katalog, brosur dan jurnal. Hambatan yang dialami oleh perempuan peneliti untuk perencanaan penelitian adalah waktu, layanan informasi yang belum memadai dan keluarga. Sedangkan hambatan kegiatan pencarian dan pengumpulan data penelitian adalah waktu, keluarga, komunikasi, topik penelitian dan prasangka masyarakat. Kemudahan yang dialami perempuan peneliti bidang ilmu-ilmu sosial adalah kemudahan dalam melakukan pendekatan, topik penelitian dan sifat pekerjaan penelitian.

 File Digital: 1

Shelf
 S 9800272_Perilaku Informasi Permapuan.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S15533
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 1997
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : vii, 110 pages : illustration ; 28 cm
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S15533 14-19-745861873 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20159116
Cover