Penelitian mengenai shudan shiko dalam sosialisasi anak Jepang di Jakarta Japanese Kindergarten telah dilakukan pada bulan September 2005 sampai dengan Desember 2005. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memahami bahwa sosialisasi anak Jepang di tingkat taman kanak-kanak merupakan sosialisasi terhadap pembentukan sikap dan perilaku anak dalam kelompok. Dasar teori yang digunakan dalam skripsi ini adalah teori sosiologi tentang sosialisasi, yaitu sosialisasi sebagai proses pembelajaran keseluruhan kebiasaan, kemampuan dan perilaku yang dimiliki oleh tiap individu serta pendidikan sebagai wadah sosialisasi. Data dalam skripsi ini diperoleh melalui penelaahan kepustakaan dan observasi singkat di Jakarta Japanese Kindergarten. Data hasil observasi didokumentasikan dalam bentuk video dan foto. Kegiatan sehari-hari di Jakarta Japanese Kindergarten dipaparkan sedetil mungkin dan dianalisa hubungannya dengan shudan shiko dan penerapan shudan shugi sebagai norma dalam masyarakat Jepang. Peneliti berusaha menganalisa usaha-_usaha yang dilakukan dalam rangka pembentukkan sikap dan perilaku anak dalam kelompok melalui sosialisasi di tingkal taman kanak-kanak. Hasil penelitian menunjukkan adanya usaha untuk membentuk sikap dan perilaku anak dalam kelompok. Guru berperan dalam membentuk kelompok sebagai dimensi instrumental sekaligus afektif bagi anak. Hampir semua kegiatan sehari-hari dibuat dalam konteks kelompok. Melalui cara ini guru membentuk identitas kolektif pada anak yang pada tahap selanjutnya akan memampukan anak untuk mengadopsi aspek-aspek yang ada di dalam kelompok menjadi aspek pribadinya, termasuk tujuan kelompok. Ketika anak menjadi satu kesatuan identitas dengan kelompoknya, ia akan mengetahui bahwa apapun yang terjadi dengan kelompoknya akan berakibat langsung pada dirinya. Dengan kesadaran seperti ini anak akan memberikan kontribusinya dan bekerjasama dengan anggota kelompok demi kepentingan kelompok. Hal ini menunjukan adanya usaha untuk menanamkan orientasi kelompok dengan shudan shugi sebagai normanya pada anak sejak dini melalui sosialisasi di tingkat taman kanak-kanak.