UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pemakaian deepricastie dalam artikel jurnal sejarah Rusia: sebuah tinjauan morfologis

Kartika Diana Dewi; Sari Endahwarni, supervisor (Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2007)

 Abstrak

Permasalahan yang diangkat dalam skripsi ini adalah tentang pemakaian deepricastie dalam artikel jurnal sejarah Rusia. Ada berbagai macam bentuk deepricastie baik dari segi aspek, suffiks pembentuk, ataupun posisi yang digunakan dalam kalimat pada artikel jurnal sejarah Rusia. Tujuan penulisan ini adalah memaparkan bentuk deepricastie, dan menunjukkan proses pembentukannya, serta prosentase pemakaian bentuk deepricastie yang digunakan dalam artikel jurnal sejarah Rusia. Sumber data yang digunakan adalah jurnal sejarah Rusia Rodina sebanyak 4 edisi. yaitu bulan Februari, Maret, Mei, dan Juni 2006, khususnya artikel `Buletin Tanah Air'. Hasil analisis menunjukkan bahwa aspek deepricastie yang paling banyak digunakan dalam sumber data adalah aspek imperfektif yang berjumlah 52 kata dari total 75 kata dengan prosentase 69,4 %, sementara itu penggunaan aspek perfektif berjumlah 23 kata dari total 75 kata dengan prosentase 30.6 %. Posisi decpricastie di dalam kalimat yang paling banyak digunakan pada sumber data adalah di tengah kalimat dengan jumlah 63 kata dari total 75 kata dengan prosentase 84 %. scdangkan decpricastie dengan posisi di awal kalimat berjumlah 12 kata dengan prosentase 16 %. Posisi deepricastie di dalarn kalimat baik di awal maupun di tengah kalimat tidak mempengaruhi maknanya, penempatan ini hanya menggambarkan gaya penulisan masing-masing penulis deepricastie yang terdapat pada sumber data paling banyak dibentuk dengan bantuan suffiks /-ja/, yaitu berjumlah 52 kata dari total 75 kata dengan prosentase 69,4 %, sedangkan deepricastie yang dibentuk dengan bantuan suffiks /_vsi/ berjumlah 17 kata dari total 75 kata dengan prosentase 22,6 %, dan deepricastie yang dibentuk dengan bantuan suffiks /-vsi/ berjumlah 6 kata dari total 75 kata dengan prosentase 8 %. Sementara itu tidak terdapat deepricastie yang dibentuk dengan bantuan suffiks -a/-a/ dan suffiks /-si/ dalam sumber data. Dari hasil analisis pada bab 3 juga didapatkan 5 kalimat yang memiliki lebih dari satu deepricastie dalam satu kalimatnya. Hal ini terjadi pada kalimat majemuk.

 File Digital: 1

Shelf
 RB12D123p-Pemakaian deepricastie.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S14867
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2007
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : vii, 118 lembar ; 29 cm.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S14867 14-21-76654506 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20160036
Cover