Konsep penguburan pada dasarnya merupakan pemikiran tentang meletakkan mayat sehingga tidak mengganggu manusia yang masih hidup. Kegiatan penguburan yang mulai dikenal sejak sekitar 100.000 tahun yang lalu ini dapat dijumpai pada situs-situs terbuka ataupun situs gua dan ceruk yang tersebar di seluruh dunia. Di wilayah Indonesia, kegiatan penguburan masa prasejarah dapat ditemui pada berbagai situs di Sumatra, Jawa, dan Flores. Salah satu adalah situs Gua pondok Selabe-1 yang terletak di Desa Padang Bindu, Kecamatan Semidang Aji, Kabupaten Ogan Komiring Ulu, Sumatra Selatan. Gua Pondok selabe-1 ini mengandung data baru yang berkaitan dengan penguburan prasejarah yang terletak di dalam gua. Dengan tujuan untuk mengetahui penguburan prasejarah yang terdapat di Gua Pondok Selabe-1 ini, maka perlu diintifikasikan sikap rangka-rangka tersebut, orientasi rangka yang terdapat pada penguburan di situs inin, dan bentuk penguburannya. Hasil pengamatan pada setiap rangka menunjukan bahwa terdapat tiga rangka yang dikuburkan dengan sikap membujur dan dua rangka dikuburkan dengan sikap setengah terlipat. Sementara berdasarkan pengamatan terhadap orientasi rangka, terdapat tiga rangka yang dikuburkan dengan orientasi tenggara-barat-laut, satu rangka dengan orientasi barat-daya-timur-laut, dan satu rangka dengan orientasi barat-timur. secara keseluruhannya, kelima rangka yang terdapat di Gua Pondok Selabe-1 dikuburkan secara primer dan tanpa menggunakan wadah