Telah dilakukan penelitian tentang pola pemanfaatan daerah
sumberdaya oleh semut pada pohon akasia (Acacia mangium) di Hutan Kota
UI Depok yang berlangsung dari bulan April hingga Mei 2007. Penelitian
bertujuan untuk mengetahui pembagian daerah sumberdaya oleh komunitas
semut yang terdapat di pohon akasia. Data diambil dari 10 pohon sampel
yang dipilih secara purposive random. Pengamatan dilakukan selama 5 jam
dengan memasang 5 pitfall trap pada masing-masing daerah sumberdaya.
Hasil dari pengambilan dan pengolahan data menunjukkan bahwa terdapat 7
genus yang teramati pada penelitian. Dua genus (Cerapachys dan
Odontomachus) tidak pernah ditemukan bersama-sama. Dari perhitungan
nilai tumpang tindih daerah sumberdaya, kedua genus tersebut
memanfaatkan daerah sumberdaya yang sama dan memiliki asosiasi negatif.
Dari data individu kedua genus semut tersebut diketahui bahwa tidak terdapat
korelasi dengan individu genus lainnya. Dari perhitungan data, pola
pembagian daerah sumberdaya yang dimanfaatkan oleh komunitas semut
kurang jelas terlihat tetapi dapat terlihat pada hasil grafik multivarian.