UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Cicak rumah genus Hemidactylus dan Cosymbotus di Indonesia

Poppy Intan Tjahaja; Somadikarta, supervisor; Indrawati Gandjar, supervisor (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 1986)

 Abstrak

ABSTRAK
Penelitian tentang cicak rumah dari genus Hemidactylus dan Cosymbotus sangat jarang dilakukan. Pada tahun 1915 pernah dilakukan inventarisasi genus Hemidactylus beserta distribusinya di Indonesia. Karena berubahnya kondisi lingkungan maka perlu dilakukan kembali inventarisasi Hemidactylus dan Cosymbotus beserta distribusinya di Indonesia.
Dalam penelitian ini dilakukan penghitungan jumlah lamellae pada jari kaki, jumlah lubang femoral pada hewan jantan, serta pengukuran beberapa bagian tubuh Hemidactylus dan Cosymbotus.
Dari hasil inventarisasi terhadap sampel yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia, dijumpai 3 spesies Hemidactylus, yaitu: H. frenatus, H. brooki, dan H. garnoti, serta 1 spesies Cosymbotus, yaitu C. platyurus. H. frenatus dan C. platyurus terdapat hampir di seluruh kepulauan Indonesia. H. brooki hanya terdapat di pulau Alor, Flores, Roti, Sumba, dan Sulawesi. Sedangkan H. garnoti terdapat di pulau Sumatera, Jawa, Lombok, Sumba, Kalimantan, dan Sulawesi.
Jumlah lamellae pada jari kaki Hemidactylus dan Cosymbotus tidak dapat dipakai untuk membedakan spesies. Sedangkan jumlah lubang femoral, serta ukuran beberapa bagian tubuh dapat digunakan untuk membedakan spesies.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Poppy Intan Tjahaja.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 1986
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : x, 87 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-Pdf 14-18-654540800 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20175587
Cover