UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pengamatan makan dan studi bioprospek ekstrak metabolit sekunder kelinci laut, Dolabella auricularia (lightfoot), 1786) sebagai anti kanker

Erna Fristian; Yasman, supervisor; Mufti Petala Patria, supervisor (Universitas Indonesia, 2010)

 Abstrak

Penelitian mengenai biologi makan dan bioprospek Dolabella auricularia di Indonesia, khususnya di Pulau Pramuka Taman Nasional Kepulauan Seribu (TNKpS) Jakarta masih sangat terbatas. Penelitian biologi makan dilakukan dengan cara snorkeling di rataan terumbu Pulau Pramuka pada bulan April 2010. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa Dolabella auricularia memakan Enteromorpha sp. (makroalga) dan Cymodocea rotundata (lamun). Uji kesamaan metabolit sekunder ekstrak Dolabella auricularia dan makanannya dilakukan dengan cara menggunakan TLC.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Dolabella auricularia mengakumulasi metabolit sekunder dari makanan karena terlihat persamaan pemisahan senyawaan Dolabella auricularia dan makanannya. Potensi metabolit sekunder ekstrak Dolabella auricularia diuji dengan menggunakan uji toksisitas Brine Shrimp Lethality Test (BSLT) dengan analisis probit dan menghasilkan nilai LC50 yaitu 185,8 dan 530,5. Hal tersebut menunjukkan bahwa ekstrak Dolabella auricularia berpotensi untuk dikembangkan lebih lanjut menjadi obat anti kanker.

 File Digital: 1

Shelf
 S31629-Erna Fristian.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S31629
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Program Studi :
Penerbitan : Depok: Universitas Indonesia, 2010
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xii, 36 hlm. : iII. ; 28 cm + lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S31629 14-20-534995324 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20181120
Cover