UI - Skripsi Membership :: Back

UI - Skripsi Membership :: Back

Sistem informasi waktu pada kantor konsultan hukum suatu studi kasus pada kantor konsultan hukum

Erwin Puspaedi; Darminto, supervisor (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 1993)

 Abstract

Jasa konsultan hukum, yang merupakan salah satu jenis jasa profesional, menghasilkan produk yang sukar untuk diukur secara kualitatif, karena bergantung pada pengguna jasa tersebut dan adanya pendekatan yang bersifat pribadi, tetapi dapat menggunakan satuan waktu sebagai pengukuran atas setiap unit atau jam yang dijual. Penentuan atas jumlah jam kerja atau waktu yang dipergunakan tersebut memerlukan suatu sistem pencatatan waktu (time keeping) yang sistematis, yang akan menghasilkan laporan yang tidak hanya berguna untuk penentuan penagihan, tetapi juga akan menghasilkan laporan-Iaporan lainnya yang berguna untuk analisa bagi pihak manajemen. Alasan inilah yang mendasari penulis untuk melakukan suatu studi untuk mencoba ' melihat dan mengevaluasi sistem informasi waktu yang bagaimanakah yang benar-benar dibutuhkan oleh suatu kantor konsultan hukum. Penulis menggunakan tehnik pEmgumpulan data dengan cara riset kepustakaan dar riset lapangan di kantor konsultan hukum "X". Suatu kantor konsultan hukum yang telah memahami pengelolaan waktu secara baik, akan merasakan manfaatnya dalam penggunaan waktu yang efisien, yang akan berpengaruh pada hasil kerja yang lebih baik kepada klien serta adanya perolehan keuntungan ekonomis yang lebih tinggL Dengan bertambahnya beban kerja yang semakin tinggi sejalan dengan berkembangnya perusahaan, maka kantor konsultan hukum "X" melakukan perubahan atas sistem pencatatan waktu secara manual ke sistem komputerisasi pencatatan waktunya, dimana sistem baru tersebut akan dapat menghasilkan laporan~laporan yang lebih akurat, relevan dan tepat waktu yang dibutuhkan oleh manajemen kantor konsultan hukum "X" dalam analisa dan pengambilan keputusan. Dad pembahasan skripsi ini penulis berkesimpulan, bahwa sistem inforrnasi waktu dalam kantor konsultan hukum "X" akan dapat menghasilkan laporan-laporan sesuai dengan yang diharapkan untuk keperluan analisa dan pengambilan kepututan, serta yang lebih penting adalah adanya pemrosesan pembuatan tagihan yang lebih. cepat, yang akan berpengaruh pada arus kas perusahaan. Untuk dapat mencapai sistem informasi yang baik sesusai dengan yang diinginkan, penulis mengajukan saran~saran : peningkatan kedisiplinan dan ketaatan dari setiap pihak yang berhubungan, pengisian setiap format-format secara lengkap, penginputan data ke dalam sistem dilakukan setiap hari, adanya perjanjian tertulis untuk setiap kasus yang dibuka, penilaian rate yang lebih objektif dari setiap lawyer, peningkatan kerapihan dan kedisiplinan dari bagian ED? dalam penyimpanan laporan yang dihasilkan dan pembuatan back up .

 Digital Files: 1

Shelf
 S18565-Erwin Puspaedi.pdf :: Download

LOGIN required

 Keyword

 Metadata

Collection Type : UI - Skripsi Membership
Call Number : S18565
Main entry-Personal name :
Additional entry-Personal name :
Additional entry-Corporate name :
Study Program :
Subject :
Publishing : Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 1993
Cataloguing Source LibUI ind rda
Content Type text
Media Type unmediated ; computer
Carrier Type volume ; online resource
Physical Description ix, 104 pages ; 28 cm + appendix
Concise Text
Holding Institution Universitas Indonesia
Location Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Availability
  • Review
  • Cover
Call Number Barcode Number Availability
S18565 14-19-724625277 TERSEDIA
Review:
No review available for this collection: 20184209
Cover