UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Analisis Perbandingan Metode Pengakuan Pendapatan dalam Bisnis Condominium

Alexandra; Tuanakotta, Theodorus M., supervisor (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 1995)

 Abstrak

Semakin banyaknya perusahaan dalam bisnis condominium yang menawarkan efek-efeknya kepada masyarakat (go public), sementara itu Bapepam mengeluarkan ketentuan berupa Surat Edaran yang sebagian isinya menyebutkan bahwa untuk penjualan condominium pendapatan diakui dengan menggunakan Percentage of Completion Method terhadap unit yang terjual. Ketentuan ini ditujukan bagi perusahaan yang bergerak dalam bidang industri real estate yang telah go public. Dengan semakin banyaknya perusahaan yang bergerak dalam bisnis condominium yang go public, maka dirasa perlu untuk mengevaluasi apakah ketentuan yang dikeluarkan Bapepam tersebut memang tepat ditinjau dari segi informasi yang akan disajikan bagi para pemakai laporan keuangan. Evaluasi ini dilakukan dengan membandingkan dan menganalisa dua metode pengakuan pendapatan yang lazim digunakan dalam penjualan unit-unit condominium yaitu closing (completed contract) method dan percentage of completion method. Studi ini dilakukan pada dua buah perusahaan PT. XYZ dan PT. TQW yang masing-masing menggunakan percentage of completion method dan completed contract dalam mengakui pendapatannya. Analisa teoritis berdasarkan kerangka konseptual atas kedua metode menunjukkan bahwa ketentuan yang dikeluarkan Bapepam memang tepat, karena percentage of completion method lebih relevan bagi para pemakai laporan keuangan untuk pengambilan keputusan.

 File Digital: 1

Shelf
 S18828-Alexandra.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Kata Kunci

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S18828
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 1995
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xi, 111 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S18828 14-20-143991484 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20184526
Cover