UI - Skripsi Membership :: Back

UI - Skripsi Membership :: Back

Reserve Recognition Accounting : Penerapannya di Amerika dan Indonesia

Rina Anggraeni; Munir Machmud Ali, supervisor (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 1996)

 Abstract

Dalam industri minyak dan gas bumi terdapat permasalahan mengenai bagaimana perlakuan terhadap cadangan terbukti yang belum digali. Penulisan skripsi mengenai metode Reserve Recognition Accounting (RRA) ini bertujuan untuk menjawab permasalahan tersebut, serta melihat penerapannya pada perusahaan minyak dan gas bumi di Amerika dan Indonesia. Bahan skripsi diperoleh dengan melakukan studi kepustakaan. Selain itu, penulis juga melakukan tanya jawab dengan beberapa orang yang dianggap menguasai masalah tersebut. Metode RRA mencatat pendapatan dari cadangan minyak atau gas pada saat cadangan tersebut ditemukan. Nilai cadangan ditentukan dari present value hasil produksi yang diperkirakan akan dapat diperoleh di masa datang. Sampai saat ini, metode RRA digunakan oleh perusahaan minyak dan gas bumi di Amerika sebagai disclosure di luar laporan keuangan utama. Tujuan dimasukannya informasi RRA adalah untuk memudahkan pemakai laporan keuangan untuk melakukan perbandingan dan peramalan arus kas. Hal ini tidak dapat dilakukan bila hanya menggunakan informasi dari akuntansi biaya historis, yaitu Full Cost (FC) dan Successful Effort (SE). Namun keharusan penyajian disclosure ini hanya ditujukan pada perusahaan minyak dan gas bumi yang go-public dan memiliki kegiatan produksi minyak dan gas bumi yang signifikan. Di Indonesia, metode RRA tidak diterapkan. Penambangan minyak dan gas bumi di Indonesia dilakukan oleh Pertamina dan kontraktor asing. Perusahaanperusahaan tersebut tidak go-public karena alasan politis dan ekonomis. Karena itu, penulis menyarankan penerapan metode RRA sebagai disclosure. Metode ini diharapkan dapat memberikan informasi yang berguna bagi perusahaan minyak dan gas bumi.

 Digital Files: 1

Shelf
 S19132-Rina Anggraeni.pdf :: Download

LOGIN required

 Metadata

Collection Type : UI - Skripsi Membership
Call Number : S19132
Main entry-Personal name :
Additional entry-Personal name :
Additional entry-Corporate name :
Study Program :
Subject :
Publishing : Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 1996
Cataloguing Source LibUI ind rda
Content Type text
Media Type unmediated ; computer
Carrier Type volume ; online resource
Physical Description vii, 102 pages : illustration + appendix
Concise Text
Holding Institution Universitas Indonesia
Location Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Availability
  • Review
  • Cover
Call Number Barcode Number Availability
S19132 14-24-01641988 TERSEDIA
Review:
No review available for this collection: 20184799
Cover