Naskah :: Kembali

Naskah :: Kembali

Serat Padmarasa

([publisher not identified], [date of publication not identified])

 Abstrak

Menurut keterangan yang diberikan oleh Pigeaud di h.l, naskah ini disalin pada bulan September 1926 dari sebuah naskah dluwang yang diterimanya dari Bupati Sumenep. Pada koleksi FSUI juga terdapat ringkasan isi naskah ini (CL.73b) serta alih aksaranya (CL.73c). Serat Padmarasa (atau Patmarasa) menceritakan tentang seorang putri bernama Dewi Padmarasa dari negara Wangsulan yang telah dilamar oleh Raja Seribu Negara, namun tidak menanggapi lamaran tersebut. Suatu saat sang Dewi ingin mandi di taman Langusari. Di sana ia bertemu dengan seorang pemuda tampan bernama Nawasukma, putra Seh Nurkakim dari Kangsul. Dewi Padmasara menjadi marah lalu mengusir Nawasukma. Selang beberapa waktu kemudian datanglah utusan Raja Kujana dari Palir dengan maksud melamar sang Dewi, lalu mengujinya hingga terjadi pertempuran. Sang Dewi diculik oleh utusan negara Palir. Maka datanglah Nawasukma menolong dan terjadi pertempuran. Nawasukma berhasil merebut Dewi Padmarasa. Pada akhir cerita disebutkan bahwa Nawasukma berubah wujudnya menjadi burung dipa dan berkasih-kasihan dengan Dewi Padmarasa. Mereka saling berbantahan tentang ilmu dan akhirnya Nawasukma menjadi suami Dewi Padmarasa. Daftar pupuh: (1) sinom; (2) dhandhanggula; (3) durma; (4) sinom; (5) dhandhanggula; (6) sinom; (7) asmarandana; (8) dhandhanggula; (9) asmarandana. Bahasa dalam naskah ini berbau Jawa Timuran, dengan banyak kata kawi di dalamnya.

 File Digital: 1

Shelf
 CL.73a_A3.06a_Serat_Padmarasa.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : Naskah
No. Panggil : CL.73a-A 3.06a
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [publisher not identified], [date of publication not identified]
Sumber Pengatalogan:
ISBN:
Tipe Konten:
Tipe Media:
Tipe Carrier:
Edisi:
Catatan Seri:
Catatan Umum: Aks. Jawa; Macapat; ditulis di atas kertas bergaris; Rol 141.08
Deskripsi Fisik: 39 hlm.; 38 baris/hlm.; 34,5x21 cm.
Lembaga Pemilik: Universitas Indonesia
Lokasi: Perpustakaan UI, Lantai 2
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
CL.73a-A 3.06a TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20186997
Cover