UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Kompresi gambar diam dengan menggunakan metode pengalian nilai koefisien subband detail

Teguh Dayanto; Dadang Gunawan, supervisor ([Publisher not identified] , 2000)

 Abstrak

ABSTRAK
Teknik pemampatan (compression) adalah salah satu cara untuk mereduksi pemakaian Iebar pita (bandwidth). Pada aplikasi transmisi ataupun penyimpanan gambar, teknik ini merupakan suatu cara untuk mereduksi pemakaian lebar pita dengan cara mengurangi jumlah bit yang merepresentasikan gambar. Salah satu teknik pemampatan gambar adalah dengan menggunakan metode pengalian nilai koefisien subband detail, setelah gambar yang akan dimampatkan ditransformasi wavelet.
Teknik pemampatan ini cukup efektif karena selain memiliki rasio kompresi yang besar, nilai PSNR gambar setelah diekstrak kembali culcup baik. Disamping itu waktu proses pemampatan tidak terlalu lama. Suatu gambar setelah ditransformasi wavelet maju akan menghasilkan 2 (dua) jenis subband yaitu lowpass residue dan subband detail (subband horisontal detail, subband vertikal detail dan subband diagonal detail). Metoda ini bekerja dengan cara mengalikan subband detail dengan suatu konstanta (konstanta pengali subband detail) sehingga menghasilkan entropi yang lebih kecil dari gambar asli.
Skripsi ini akan menjelaskan kompresi gambar dengan metoda tersebut dengan mensirnulasikan pada komputer. Hasil simulasi berupa perhitungan-perhitungan yang akan dianalisa sehingga diperoleh jenis filter wavelet dan kombinasi konstanta pengali subband detail yang optimum.

 File Digital: 1

Shelf
 S39713-Teguh Dayanto.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S39713
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2000
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : ix, 46 pages : illustration ; 28 cm. + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S39713 14-19-268666514 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20241974
Cover