ABSTRAKPada skripsi ini dirancang perangkat lunak untuk membaca, mengurangi dan
menambah nilai rupiah pada suatu smartcard dari seorang nasabah bank. Proses transaksi melibatkan bank, nasabah serta pihak ketiga.
Dengan menggunakan smartcard yang yang telah diisi pada kolom-kolom data
berupa data pemakai seperti nama, nomor rekening, kolum saldo serta alat pembaca smartcard dari komputer PC, dirancang bangun perangkat lunak untuk mengolah, memproses serta memperbaharui data yang berada dalam smartcard.
Perangkat lunak dibuat dengan menggunakan Turbo C serta melalui port RS 232.
Dari hasil program diperoleh suatu perubahan nilai uang sebagai akibat dari proses penyetoran dan pengambilan. Informasi mengenai transaksi terakhir dapat dilihat pada data yang tersimpan dalam smartcard.