UI - Skripsi Open :: Kembali

UI - Skripsi Open :: Kembali

Pemetaan dan upaya reduksi etensitas kebisingan pada bangunan rumah sakit studi kasus : RSUD Budhi Asih Jakarta

Nugroho Ratrian C.; Wied Wiwoho Winaktoe, supervisor (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2009)

 Abstrak

Rumah sakit sebagai tempat proses penyembuhan dan pemulihan kesehatan, merupakan bangunan yang membutuhkan batas toleransi paparan kebisingan guna kenyamanan akustik pasien. Namun karena laju pertumbuhan pembangunan kota dan pemilihan lokasi rumah sakit yang mempertimbangkan kemudahan dalam menjangkau, maka saat ini rumah sakit di kota besar cenderung berada di lingkungan dengan intensitas kebisingan yang lebih besar dari batas yang diperbolehkan. Penulisan skripsi ini bertujuan untuk mengetahui pengendalian kebisingan yang tepat bagi bangunan rumah sakit yang berada tepat di pinggir jalan utama di kota besar.
Hasil tersebut dikaji secara arsitektural guna memperoleh kenyamanan akustik bagi pasien rumah sakit menurut standar yang telah ditetapkan. Untuk mengetahui besar dan pengaruh kebisingan yang terjadi, maka dilakukan pendataan fisik melalui tahapan pengukuran sesuai metode purposive sampling yang obyek pendataannya meliputi sumber serta jenis kebisingan, besar paparan kebisingan pada titik tertentu, dan pengaruh terhadap kenyamanan pasien. Pada hasil penelitian memperlihatkan bahwa rumah sakit ini masih mendapatkan paparan kebisingan di atas ambang yang ditentukan, baik oleh Departemen Kesehatan RI maupun oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO) sehingga perlu diadakan perbaikan lingkungan secara akustik.

Hospital as a place of healing and recovery process of health is a building that requires tolerance limit of noise intensity due to the acoustic comfort of the patients. However, because the rate of growth of the city development and selection of the location of the hospital consider the ease in reaching, the hospitals at this time in big cities tend to be in an environment with noise intensity in higher number that allowed. Writing this mini thesis aims to understand the control of noise that is ideal ways for building a hospital that is located right on the roadside in the major cities.
The results are reviewed in order to obtain architectural acoustic comfort for the patient's hospital according to the standards that have been defined. To find out the effects of noise, then the research uses physical measurement method according to purposively sampling of the objects include source and type of noise, noise intensity at the certain point, and the effects for patient comfort. As a result, the research shows that hospitals are still getting noise exposure above the threshold determined, both by the Department of Health Republic of Indonesia and by the World Health Organization (WHO) so it needs to be improved in the acoustic environment ideal standard.

 File Digital: 1

Shelf

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Open
No. Panggil : S51586
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Program Studi :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2009
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xiii, 71 hlm. ; ill. ; 30 cm.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S51586 14-22-92425968 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20249534
Cover