UI - Tugas Akhir :: Kembali

UI - Tugas Akhir :: Kembali

Faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi ibu hamil tidak melakukan ANC secara rutin selama kehamilan pada RSIA Citra Insani Parung Bogor

Wahyu Purnomo; Ikawani; Daulima, Novy Helena Catharina, supervisor (Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2005)

 Abstrak

Pemeriksaan kehamilan/ANC dapat mencegah kematian ibu akibat perdarahan dan persalinan (GOI dan UNICEF). Perawatan antenatal sangat penting dalam menurunkan angka kematian dan kesakitan ibu maupun perinatal. Tujuan dari penelitian ini untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi ibu hamil tidak melakukan antenatal care secara rutin selama kehamilan dan untuk mengindentifikasi seberapa besar hubungan antara Faktor-faktor tersebut dengan motivasi ibu hamil. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif korelatif, sampel dalam penelitian sebanyak 30 orang ditambah 15 orang untuk mengantisipasi kegagalan sehingga jumlah sampel sebanyak 45 orang Cara mengumpulkan dana menggunakan kuisioner yang diberikan kepada resonden untuk diisi, pertanyaan menyangkut ANC pada ibu hamil setelah terkumpul kuisioner tersebut maka pcneliti pengolah dengan cara menghubungkan variabel pengetahuan dengan motivasi, variabel pendidikan dengan motiasi dan variabel dukungan keluarga dengan motivasi. Korelasi variabel-variabel tersebut didapat adanya hubungan antara tingkat pendidikan dengan motivasi ibu hamil dalam pemeriksaan kehamilan/ANC, sedangkan pengetahuan dan dukungan motivasi tidak ada hubungan dengan motivasi Phu hamil daiam pemeriksaan kehamilan di RSIA Citra lnsani Parung Bogor. Kesimpulan adalah 75,6 % bermotivasi baik, 17,8 % bermotivasi sedang, dan 6,7 % bermotivasi buruk dengan tinggkat pendidikan Perguruan Tinggi 22,2 %, Sekolah Menenggah Alas 44 %. 71,1 % ibu hamil yang melakukan kunjungan ANC berusia produktiff. Peneliti menyarankan perlu adanya peningkatan promosi ANC dan konseling yang melibatkan keluarga ibu hamil.

 File Digital: 1

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tugas Akhir
No. Panggil : TA5440
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2005
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : vi, 41 hlm ; 30 cm. + lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
TA5440 16-22-88146157 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20276233
Cover