UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pendapat guru tentang pelayanan museum nasional (Suatu evaluasi kegiatan humas museum nasional dalam pelayannya pada rombongan karyawisata pelajar)

Sari Sabur; Arintowati Hartono Handojo, supervisor; Mahiddin Machmud, supervisor ([Publisher not identified] , 1990)

 Abstrak

ABSTRAK
Museum Nasional, sebagai mana organisasi lainnya membutuhkan dukungan masyarakat, di dalam mempertahankan dan mengembangkan dirinya. Salah satu upaya Museum Nasional di antaranya adalah melalui pengadaan kegiatan bimbingan bagi rombongan karyawisata pelajar Melalui kegiatan ini, yang penulis cirikan sebagai suatu kegiatan Humas, diharapkan Citra Museum Nasional sebagai Wahana Pendidikan akan terbentuk pada masyarakat dengan para pendidik (guru) sebagai media propagandisnya. Dikatakan bahwa suatu Citra bukanlah hanya sekedar hasil dari pernyataan-pernyataan organisasi, tapi bagaimana pernyataan tersebut tercermin dalam tindakan-tindakan bermanfaat dari suatu organsasi. Bahwa tercerminnya citra melalui tindakan-tindakan petugas Museum menjadi hal yang lebih penting dalam upaya Museum mencitrakan dirinya sebagai Wahana pendidikan pada para pendidik. Untuk itu permasalahan yang penulis lihat adalah apakah tindakan-tindakan petugas Museum Nasional mampu menciptakan rasa puas dalam diri pendidik. Dimana rasa puas pendidik menggambarkan tercermin tidaknya citra Museum sebagai Wahana Pendidikan melalui tindakan-tindakan petugas Museum Nasionalnya sendiri. Untuk mengetahui hal tersebut, penulis mengadakan penelitian mengenai pendapat guru tentang kemampuan pemandu, pendapat guru tentang sikap pemandu, pendapat guru tentang penampilan pemandu serta pendapat guru tentang suasana kunjungan di Museum nasional. Adapun sifat penelitian yang dipergunakan adalah deskriptif dan responden penelitian ini sebanyak 56 orang. Ternyata hasil penelitian menunjukkan bahwa tindakan-tindakan petugas cukup menciptakan rasa puas pendidik. Artinya, upaya upaya pemandu baik dalam menjelaskan materi, baik sikapnya juga penampilannya upaya-upaya petugas kurator,preparator, kebersihan, keamananan serta petugas parkir secara umum cukup mencerminkan citra Museum nasional sebagai Wahana Pendidikan.

 File Digital: 1

Shelf
 S3883-Sari Sabur.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Kata Kunci

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 1990
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : ix, 79 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-Pdf 14-20-690612069 WEEDING
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20284147
Cover