Univeler dalam memasarkan salah satu produknya andalannya Pond's, mereka menem patkan Beauty advisor (BA) di berbagai jenis ritel baik supermarket ataupun hypermarket untuk menjangkau lebih dekat konsumennya. SBA dibekali dengan pengetahun produk yang baik dan memadai serta penampilan yang baik untuk mendukung kinerja mereka di toko ketika memasarkan produk yang ditawarkan. Namun, keputusan pembelian memang berada ditangan konsumen. Dengan adanya BA ini, setidaknya membantu konsumen pada 2 tahap pertama yaitu pengenalan kebutuhan dan pencarian informasi. Dengan bekal pengetahuan produk baik baik, diharapkan keberadaan BA dapat membantu konsumen dalam melakukan keputusan pembelian. Hal ini merupakan salah satu strategi lain untuk mempertahankan dan memperoleh konsumen baru.
Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui oengaruh yang signifikan secara simultan dari Variable kualitas jasa beauty advisor jika dilihat dari indicator tangibles, reliability dan responsiveness terhadap keputusan pembelian produk Pond's, 2) untuk mengetahui pengaruh yang siginifikan secara parsial dari variable kualitas jasa beauty advisor jika dilihat dari indicator tangibles, reliability, dan responsiveness terhadap keputuasan pembelian produk Pond's.