ABSTRAKTujuan : Membandingkan efektivitas pemberian terapi laser tenaga rendah
yang diaplikasikan setiap hari dengan aplikasi 2 kali perminggu dalam
menurunkan derajat nyeri pada penderita osteoartritis servikal.
Metode : Uji klinis acak tersamar tunggal, empat puluh subyek penelitian
dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok I mendapatkan terapi laser tenaga
rendah tiap hari kerja selama 10 hari terapi (2 minggu), sedangkan kelompok II
mendapatkan terapi laser tenaga rendah 2 kali perminggu selama 10 hari terapi
(5 minggu).
Tempat : Departemen Rehabilitasi Medik RSUPN-CM Jakarta.
Hasil : Hasil intervensi selama 10 kali pertemuan berturut-turut
menunjukkan penurunan nilai VAS yang bermakna (p<0,05). Dengan analisis
general linier model for repeated measure didapatkan tren penurunan nilai VAS
kelompok yang diintervensi setiap hari menunjukkan penurunan yang lebih baik
dibandingkan kelompok yang diintervensi dengan interval 2 kali perminggu. Pada
kelompok pertama didapatkan penurunan nilai VAS lebih besar pada terapi laser
tenaga rendah setiap hari mulai pada pertemuan ke-6 hingga pertemuan ke-10.
Kesimpulan : Laser tenaga rendah efektif menurunkan nyeri leher penderita OA
servikal.Terdapat perbedaan yang bermakna terhadap penurunan nilai VAS antara
terapi laser tenaga rendah setiap hari dan terapi laser tenaga rendah 2 kali
perminggu, dengan penurunan nilai VAS lebih besar pada terapi laser tenaga
rendah setiap hari
ABSTRACTObjective : Comparing the effectiveness between everyday and twice weekly
application of Low Level Laser Therapy, in lowering rate of pain in patients with
cervical osteoarthritis.
Design : Single-blind randomized clinical trials, forty subjects were
divided into two groups. Group I get a low level laser therapy everyday for 10
days of therapy (2 weeks), whereas group II get a low level laser therapy twice
weekly for 10 days of therapy (5 weeks).
Setting : Physical Medicine and Rehabilitation Department Dr Cipto
Mangunkusumo Hospital Jakarta.
Result : The results of the intervention for 10 consecutive sessions shows
a significant decrease in VAS values (p <0.05). Result analysis with general linier
model for repeated measure in both groups show a better VAS decline in everyday
application group. In first group, the decrease in VAS is greater in application of
Low Level Laser Therapy from session six to ten.
Conclusion : Low level laser therapy effectively decreased neck pain in
cervical OA. There was significant difference in VAS between everyday and
twice weekly application of low level laser therapy, with a greater reduction in
VAS value in every day application.