UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Representasi perpustakaan keliling dalam film televisi Kidung Tumirah = Mobile library representation in the film television Kidung Tumirah

Lisna Dwi Astuti; Laksmi, supervisor (Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013)

 Abstrak

Skripsi ini menganalisis representasi perpustakaan keliling dalam film televisi Kidung Tumirah. Penelitian ini menggunakan metode semiotik Roland Barthes yaitu analisis hubungan sintagmatik dan paradigmatik yang bertujuan untuk mendeskripsikan representasi perpustakaan keliling dengan memahami gambaran perpustakaan keliling yang ditampilkan dalam film. Dari hasil analisis sintagmatik, temuan menunjukkan bahwa representasi perpustakaan keliling tercermin pada kegiatan Tumirah berkeliling kampung membawa buku untuk dipinjamkan kepada anak-anak. Analisis paradigmatik menunjukkan representasi perpustakaan keliling dilihat dari deskripsi para tokoh dan latar. Sebagai kesimpulan, film ini merepresentasikan penyelenggaraan perpustakaan keliling yang dilakukan oleh tokoh Tumirah yang berkeliling membawa buku dengan sepedanya. Keberadaan perpustakaan keliling dipicu oleh keinginan Tumirah untuk meningkatkan kecerdasan anak-anak, sekaligus menjual jamu kepada orangtua mereka. Penyelenggaraan perpustakaan keliling tersebut memenuhi fungsi perpustakaan keliling dalam memperkenalkan perpustakaan ke masyarakat terpencil, dalam Panduan Penyelenggaraan Perpustakaan Keliling, Mujito, 1992.

This undergraduate-thesis analyzes the representation of mobile libraries in the television film Kidung Tumirah. This study uses Roland Barthes' semiotic analysis of the syntagmatic and paradigmatic relations that aim to describe the representation of mobile library to understand the overview of mobile library that featured in the film. In the results of the syntagmatic analysis, the representation of bookmobile library reflected in the Tumirah‟s activities bringing the books to be lent to the children in the neighborhood. Paradigmatic analysis shows bookmobile representation seen from the description of the character and background. In conclusion, this film represents the implementation of a mobile library by Tumirah who carry books around with her bike. The existence of Tumirah‟s mobile library triggered by Tumirah‟s desire to improve children‟s intelligence and at the same time, selling herbs to their parents. The implementation of Tumirah‟s bookmobile meets the function in introducing the bookmobile library to remote communities, as mention in Panduan Penyelenggaraan Perpustakaan Keliling, Mujito, 1992.

 File Digital: 1

Shelf
 S53367-Lisna Dwi Astuti.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S53367
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2013
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xiii, 92 hlm. : ill. ; 30 cm. + lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S53367 14-24-31670143 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20348485
Cover