UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Perbedaan laju induksi inhalasi pada anak : perbandingan antara sevofluran ditambah oksigen dengan sevofluran ditambah oksigen dan N2O = The difference of inhalation induction time in pediatric patients comparison between sevoflurane combined with oxygen and sevoflurane combined with oxygen and nitrous oxide

Dimas Rahmatisa; Aries Perdana, supervisor; Andi Ade Wijaya Ramlan, supervisor; Amir Sjarifuddin Madjid, examiner; Arif Hari Martono Marsaban, examiner; Riyadh Firdaus, examiner ([Publisher not identified] , 2013)

 Abstrak

ABSTRAK
Latar Belakang. Nitrous oxide merupakan gas anestesia inhalasi yang sering
ditambahkan pada saat induksi anestesia inhalasi pada anak. Kontroversi
penggunaan N2O sendiri masih ada hingga saat ini. Tujuan penelitian ini adalah
untuk mengetahui perbedaan laju induksi anestesia, respons hemodinamik, dan
komplikasi yang timbul selama menggunakan N2O saat induksi inhalasi anestesia
pada pasien anak.
Metode. Delapan puluh orang anak usia 1-5 tahun ASA 1 dan 2 yang menjalani
anestesia umum, dibagi menjadi 2 kelompok perlakuan secara acak. Kelompok A
sevofluran 8 vol% ditambah oksigen, dan kelompok B sevofluran ditambah
oksigen dan N2O 50%. Hasil utama yang diukur adalah laju induksi, dan hasil
lainnya adalah respons laju nadi, tekanan darah sistolik, diastolik, serta insidens
komplikasi desaturasi, eksitasi, laringospasme, dan breath holding..
Hasil. Laju induksi kelompok B yaitu 35+8.13 detik, lebih cepat dibandingkan
kelompok A yaitu. 54.12+5.89 detik Respons laju nadi, tekanan darah sistolik,
tekanan darah diastolik tidak berbeda bermakna di antara kedua kelompok.
Insidens komplikasi desaturasi dan laringospasme tidak terjadi pada penelitian ini.
Eksitasi terjadi lebih sedikit pada kelompok B yaitu 10.3% dibandingkan 26.8%
pada kelompok A, namun tidak bermakna secara statistik. Breath holding terjadi
pada 2 orang (4.9%) di kelompok A, dan tidak terjadi di kelompok B, insidens
breath holding tidak berbeda bermakna antara kedua kelompok.
Kesimpulan. Laju induksi inhalasi pada anak menggunakan sevofluran ditambah
oksigen dan N2O lebih cepat dibandingkan tanpa N2O Respons hemodinamik dan
insidens komplikasi tidak berbeda bermakna antara kedua kelompok.

ABSTRACT
Background. Nitrous oxide is an anesthetic agent that are often added during
inhalation induction of anesthesia in pediatric patients. Controversy over the use
of N2O is still there to this day. The purpose of this study was to determine
differences in the induction time of anesthesia, hemodynamic response, and the
complications that arise during the use of N2O inhalation induction of anesthesia
in pediatric.
Methods. Eighty children aged 1-5 years old ASA 1 and 2 who underwent
general anesthesia, were divided into 2 treatment groups at random. Group A was
8 vol% sevoflurane plus oxygen, and group B was oxygen plus sevoflurane and
50% N2O. We measured the induction time, hemodynamic response heart rate,
systolic and diastolic blood pressure, and also the incidence of complications
desaturation, excitation, laryngospasm, and breath holding.
Result. Induction time of group B was 35+8.13 seconds, faster than group A
54.12 +5.89 seconds. The response of heart rate, systolic blood and diastolic
blood pressure was not significantly different between the two groups.
Desaturation and laryngospasm did not occur in this study. Excitation occurs less
in group B that was 10.3% compared to 26.8% in group A, but that was not
statistically significant. Breath holding occurred in 2 patients (4.9%) in group A,
and did not occur in group B, breath holding incidence also did not differ
significantly between the two groups.
Conclusion. Inhalation induction time in children using sevoflurane, oxygen and
N2O was faster, than without N2O. Hemodynamic response and the incidence of
complications was not significantly different between groups.

 File Digital: 1

Shelf
 T-Pdf Dimas Rahmatisa.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2013
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xii, 48 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-Pdf 15-20-135321085 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20348708
Cover