UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Pembatalan lelang eksekusi hak tanggungan dalam rangka memberikan perlindungan hukum kepada debitor = Auction cancellation in order to provide legal protection for the debtor / Sarra Ghozy

Sarra Ghozy; Aloysius Yanis Dhaniarto, supervisor (Fakultas Hukum Universitas Indonesia, 2013)

 Abstrak

ABSTRAK
Apabila debitor wanprestasi maka kreditor mempunyai hak untuk menjual objek hak
tanggungan atas kekuasaan sendiri melalui lelang. Pelaksanaan lelang seharusnya
berdasarkan ketentuan yang berlaku dalam peraturan lelang agar tujuan dari lelang
untuk memperoleh harga yang optimal dapat terwujud. Sebagai perlindungan hukum
bagi debitor maka ditetapkan nilai limit yang merupakan patokan harga minimal barang
yang akan dilelang Namun ternyata lelang yang dilaksanakan tidak berdasarkan
ketentuan yang berlaku. Penulis menganalisis bagaimana suatu perbuatan dalam
pelaksanaan lelang dapat dikatakan sebagai perbuatan melawan hukum dan apakah
kelalaian kreditor dalam memberitahukan permohonan lelang kepada debitor dan
penetapan nilai limit dibawah Nilai Jual Objek Pajak dapat dijadikan dasar sebagai
perbuatan melawan hukum.
Metode penelitian yang digunakan adalah yuridis normatif
yaitu penelitian yang memperoleh pengetahuan normatif tentang hubungan antara suatu
peraturan dengan peraturan lain dan penerapan dalam prakteknya. Dalam penelitian ini
ditemukan tidak ada peraturan lelang yang mengatur secara jelas mengenai kewajiban
kreditor untk memberitahu permohonan lelang kepada debitor dan nilai limit yang
ditetapkan tidak boleh di bawah nilai jual objek pajak. Perbuatan kreditor menetapkan
nilai limit di bawah Nilai Jual Objek sangat merugikan debitor, sehingga perbuatan
yang menimbulkan kerugian bagi orang lain dan melanggar kepatutan dalam
masyarakat dapat dikategorikan sebagai perbuatan melawan hukum. Akibat dari
perbuatan melawan hukum adalah lelang yang sudah dilaksanakan dapat dibatalkan
berdasarkan Putusan Pengadilan sebagai bentuk perlindungan hukum bagi debitor

ABSTRACT
If a debtor defaults, the creditor has the right to sell the mortgage object on its own
power through auction. Auctions were supposed to be based on Auction Principles and
Procedure, so the purpose of the auction to obtain optimal prices can be realised.
Auction regulations set reserve price as legal protection for debtors. However, the
auction of mortgage objects was not based on Auction Principles and Procedure.
Therefore, the writer is interested in analyzing the application of Auction Principles and
Auction Procedure in those auctions. The thesis focuses on analyzing how creditor’s
negligence in notifying the debtor about the auction and how the determination of
reserve price which was far below the sales value of tax objects can be regarded as a
tort.
The research method used is normative juridical, which mean the purpose of the
research is to acquire knowledge about the relationship of one regulation with another.
From the research the writer found no regulation which state clearly about creditor in
notifying the debtors about the auction application and determination of limit values
below taxable sale value. Creditor actions in lowering reserve price far below NJOP
could be very detrimental to the debtor. In this court decision, creditor actions lowering
auction reserve price far below NJOP that caused damages to the debtor were
categorized as a tort. The judges, therefore, cancelled the auction as a legal protection
for the debtor.

 File Digital: 1

Shelf
 T35728-Sarra Ghozy.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T35728
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: Fakultas Hukum Universitas Indonesia, 2013
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : vii, 77 pages ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T35728 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20349620
Cover