UI - Tugas Akhir :: Kembali

UI - Tugas Akhir :: Kembali

Persepsi penderita Diabetes Mellitus terhadap pemakaian suntikan Insulin mandiri

(Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2001)

 Abstrak

Insulin merupakan salah satu terapi yang diberikan kepada penderita diabetes mellitus untuk mengontrol kadar gula darahnya secara teratur. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Eline D. Mollema pada tahun 2000 diperoleh bahwa pemakaian suntikan insulin mandiri menimbulkan rasa takut penderita diabetes mellitus terhadap terjadinya hipoglikemia, Iuka cacat tubuh, dan kematian. Penelitian ini dilakukan di RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo selama tiga minggu dengan menggunakan metode deskriptif eksploratif. Responden yang digunakan sebanyak 7 orang penderita diabetes mellitus. Dari hasil analisa diperoleh bahwa penderita diabetes mellitus mempunyai persepsi positif terhadap timbulnya rasa takut terhadap terjadinya hipoglikemia, luka cacat tubuh, dan kematian. Selanjutnya basil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan masukan bagi peneliti lainnya dan pemberi pelayanan kesehatan agar dapat mengembangkan pengelolaan yang lebih baik lagi terhadap penderita diabetes mellitus.

 File Digital: 1

Shelf
 LP-Retno Lestari.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tugas Akhir
No. Panggil : TA5004
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2001
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : viii, 44 hlm. ; 28 cm. + lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
TA5004 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20362080
Cover