ABSTRAKTujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh tata kelola perusahaan terhadap persentase kepemilikan asing di perusahaan Indonesia. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh kepemilikan asing terhadap tata kelola perusahaan di Indonesia. Model penelitian melihat hubungan antara variabel endogen kepemilikan asing dan tata kelola perusahaan dengan variabel eksogen berupa kepemilikan keluarga, kepemilikan institusional domestik, ukuran perusahaan, nilai perusahaan, likuiditas saham, dividend yield, dan kinerja perusahaan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kepemilikan asing dan tata kelola perusahaan tidak berhubungan secara signifikan.
ABSTRACTThe objective of this research is to investigate the effects of corporate governance to foreign invesment in Indonesian public listed company. Moreover, this research also aim to investigate whether foreign investment effects corporate governance practice in the company. The research model is developed to investigate the relationship between the endogenous variables, foreign investment and corporate governance, with exogenous variables that consist of family ownership, domestic institutional ownership, firm size, firm value, stock liquidity, dividend yield, and return on asset. The result shows that there is no significant relationship between foreign ownership and corporate governance.