ABSTRAKDalam mengasuh anak berkebutuhan khusus, pengasuh mengalami kesulitan yang
memungkinkan mereka mengalami burnout. Burnout adalah sindrom kelelahan
emosional, depersonalisasi dan menurunnya hasrat pencapaian diri. Pengasuh
membutuhkan resiliensi dalam mengatasi burnout. Resiliensi adalah kemampuan
untuk bangkit kembali dari kesulitan. Kemampuan adaptasi terlihat dari
kepribadian seseorang yang membuatnya menjadi resilien. Pengasuh yang resilien
diharapkan dapat mengatasi burnout dalam mengasuh anak berkebutuhan khusus
di panti asuhan. Trait kepribadian dari Big Five Personality yang digunakan
adalah extraversión, agreeableness, conscientiousness, neuroticism dan openness.
Hasil penelelitian regresi berganda ini menunjukkan ada hubungan yang
signifikan antara resiliensi dan trait kepribadian dengan burnout pengasuh anak
berkebutuhan khusus di panti asuhan.