UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Tinjauan yuridis atas rencana penggabungan perusahaan merger dalam industri migas berdasarkan aspek hukum persaingan usaha (Studi kasus rencana merger PT. Perusahaan Gas Negara dan PT. Pertamina Gas) = Legal review of merger process in oil gas industries based on competition law perspective (Case studies of merger plan PT. Perusahaan Gas Negara and PT. Pertamina Gas)

Robin Setiawan; Sarjiyani, supervisor; Pulungan, M. Sofyan, examiner; Nadia Maulisa, examiner; Wenny Setiawati, examiner ([, Universitas Indonesia], 2014)

 Abstrak

[Penggabungan perusahaan atau merger merupakan suatu upaya bagi grup usaha
untuk memperluas jaringan usahanya khususnya bagi kelompok usaha yang ingin
berkembang dalam waktu yang relatif singkat. Efek negatif dari sebuah tindakan
merger memiliki kaitan erat dengan isu terjadinya monopoli yang dilarang oleh
Undang-Undang No. 5 Tahun 1999 Tentang Larangan Praktek Monopoli dan
Persaingan Usaha Tidak Sehat, tetapi pada dasarnya sebuah tindakan
penggabungan atau merger berdasarkan perspektif ekonomi bertujuan untuk
kepentingan umum dan masih menjadi suatu perdebatan mengenai hal tersebut
dimana merger merupakan satu-satunya alasan demi tujuan ekonomi. Dapat
disimpulkan bahwa kegiatan merger dapat menjadi pro kepada persaingan tetapi
juga dapat menjadi anti-persaingan apabila tidak dikontrol oleh otoritas
persaingan usaha dalam hal ini adalah KPPU (Komisi Pengawas Persaingan
Usaha). Dalam penelitian ini, penulis akan meneliti apakah rencana proses merger
yang hendak dilakukan oleh PT. Perusahaan Gas Negara (Persero), Tbk. dan PT.
Pertamina Gas selaku anak perusahaan PT. Pertamina (Persero) akan berdampak
pada anti persaingan atau justru membawa dampak yang baik bagi masyarakat
karena sering terjadi benturan kepentingan merger dengan alasan efisiensi dan
permasalahan persaingan usaha. Pada pokoknya, skripsi ini terdiri dari lima bab.
Pada bab yang pertama akan dijelaskan mengenai latar belakang, tujuan
penelitian, dan pokok permasalahan. Pada bab yang kedua, akan dijelaskan
mengenai pengaturan merger di Indonesia. Bab ketiga, dijelaskan mengenai
sejarah dari industri gas yang ada di Indonesia. Bab keempat, berisi analisa
terhadap rencana merger PT. Perusahaan Gas Negara dan PT. Pertamina Gas dan
pada bab kelima, berisi kesimpulan dan saran.

ABSTRACT
, The incorporation of the company or merger is a group effort for businesses to
expand their business network specifically for business groups who want to
develop in a relatively short time. The negative effects of a merger is closely
linked with the issue of monopoly which is prohibited by the Act No. 5 Year 1999
concerning Prohibition of Monopolistic Practices and Unfair Business
Competition, but is essentially an act of amalgamation or merger based on an
economic perspective aims for the public interest and still be a debate on the
matter in which the merger is the only reason for the sake of economic objectives.
It can be concluded that the merger activity can be pros for competition, but also
can be anti-competitive if it is not controlled by competition authorities in this
case is the Commission (KPPU). In this study, the authors will examine whether
the proposed merger to be carried out by PT. Gas Negara (Persero) Tbk. and PT.
Pertamina Gas as a subsidiary of PT. Pertamina (Persero) will result in anticompetitive
or just bring a good impact for the community because there is often a
conflict of interest of the merger on the grounds of efficiency and competition
issues. This thesis consists of five chapters. In the first chapter will explain the
background, research objectives, and the subject matter. In the second chapter, we
describe the merger regulation in Indonesia. The third chapter, explained the
history of the gas industry in Indonesia. The fourth chapter, containing an analysis
of the proposed merger of PT. National Gas Company and PT. Pertamina Gas and
the fifth chapter, contains conclusions and suggestions.]

 File Digital: 1

Shelf
 S56504-Robin Setiawan.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S56504
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [, Universitas Indonesia], 2014
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiv, 83 pages : 30 cm
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S56504 14-18-340127906 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20387676
Cover