UI - Makalah dan Kertas Kerja :: Kembali

UI - Makalah dan Kertas Kerja :: Kembali

Pemaknaan khalayak laki-laki mengenai permisivitas eksploitasi tubuh perempuan dalam iklan televisi produk perawatan pria = Male audience?s reception regarding exploitation of woman?s body permissiveness in television advertisement of men?s body care product

Limbong, Christie Tiarmalia Br.; Donna Asteria, supervisor (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2014)

 Abstrak

Iklan merupakan salah satu strategi pemasaran yang bermaksud untuk mendekatkan barang yang hendak dijual kepada konsumen. Banyak cara yang digunakan oleh pengiklan untuk mencapai tujuan tersebut, salah satunya adalah menggunakan pendekatan perempuan kepada khalayak. Permasalahan yang terjadi adalah ketika di dalam iklan, perempuan digunakan sebagai objek yang tubuhnya dieksploitasi secara berlebihan. Salah satu iklan yang mengeksploitasi tubuh perempuan adalah iklan televis Axe.
Tujuan dari makalah ini adalah untuk mengetahui pemaknaan khalayak laki-laki mengenai permisivitas eksploitasi tubuh perempuan dalam iklan Axe. Makalah ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode wawancara mendalam. Informan yang dipilih adalah tiga orang mahasiswa laki-laki, yang masuk dalam kategori dewasa dini. Informan juga dipilih berdasarkan kriteria memiliki pemahaman literasi media dan etika iklan yang berbeda satu sama lain.
Berdasarkan hasil temuan, diketahui bahwa informan menyadari bahwa terdapat eksploitasi tubuh perempuan dalam iklan Axe. Eksploitasi tubuh perempuan juga dimaknai sebagai suatu hal yang biasa dan sesuai dengan pendekatan emosional yang digunakan dalam iklan Axe.

Advertising is one marketing strategy that intends to bring the goods to be sold to consumers. Many ways are used by advertisers to reach this objective, one of which is a woman approach to the audience. The problem that occurs is when in the ads, women are used as an object that?s the body was exploited. One of the ad that exploit women's bodies is the Axe ads.
The purpose of this paper is to determine male audience?s reception regarding exploitation of woman's body permissiveness in television advertisement of Axe. This paper uses a qualitative approach with in-depth interviews. Informants selected were three male college students, who included into the category of early adulthood. Informants also selected based on the criteria of having an understanding of media literacy and advertising ethics are different from each other.
Based on the findings, it is known that the informant be aware that there is exploitation of women's body in advertising Axe. Exploitation of women's body is also interpreted as a matter of course and in accordance with the emotional approach used in the Axe ads.

 File Digital: 1

Shelf
 MK-Christie Tiarmalia Br Limbong.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Makalah dan Kertas Kerja
No. Panggil : MK-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2014
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : iv, 23 hlm. : ill. ; 30 cm.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
MK-Pdf 10-20-366378225 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20392713
Cover