UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Perilaku mekanik dan fisik bata keramik campuran endapan fosfat kaolin = Mechanical and physical behavior of the mixture of phosphate sludge kaolin ceramic bricks

Jackson Muliawan; Sotya Astutiningsih, supervisor; Akhmad Herman Yuwono, examiner; Henki Wibowo Ashadi, examiner; Dwi Marta Nurjaya, examiner (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2014)

 Abstrak

Penelitian ini mempelajari pengaruh pemanfaatan limbah Endapan Fosfat (EF) di dalam industri metal finishing, dengan cara mencampurkannya dengan kaolin dalam pembuatan bata keramik. Serangkaian eksperimen menunjukkan pada suhu 1200C selama 2 jam, nilai perubahan densitas tertinggi ada pada komposisi 20% EF sebesar 9,40% dengan nilai kuat tekan maksimum tertinggi pada 25% EF sebesar 28,15 MPa. Ananlisi pola XRD terhadap 50% EF pada suhu 600C hingga 1150C, didapatkan pola puncak kristalin, dengan kehadiran fasa-fasa: SiO2, Zn(PO3)2, Zn3(PO4)2, Fe2O3, SiO2, ZnP4, Fe3O4. Sedangkan, untuk EF 0% pada rentang perlakukan yang sama hanya nampak fasa amorf, dengan kehadiran fasa-fasa: Al2SiO5, SiO2, Fe2O3. Selain itu, pada komposisi 50% EF dengan suhu 1200C selama 2 jam, fasa kriostobalit beta mulai terdeteksi, berbeda pada 0% EF dengan fasa Mullite. Pengamatan SEM menunjukkan penambahan 10% EF berpengaruh terhadap peningkatan porositas. Hasil pengujian TCLP pada semua komposisi EF menunjukkan hasil di bawah ambang batas yang dipersyaratkan. Kegagalan terhadap pengujian kuat lentur dan kuat geser ikatan bata keramik disebabkan oleh ketidaksempurnaan dalam porses sintering, yang menghasilkan keretakan pada spesimen.

 File Digital: 1

Shelf
 T42985-jackson muliawan .pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T42985
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2014
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xviii, 100 pages : illustration ; 28 cm. + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T42985 15-18-262058871 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20403818
Cover