Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Pengetahuan dan perilaku komunitas mengenai malaria di daerah kejadian luar biasa malaria Kecamatan Rowokele, Kabupaten Kebumen : perspektif ethnosains

([Publisher not identified] , [Date of publication not identified] )

 Abstrak

Malaria termasuk penyakit yang timbul kembali di Pulau Jawa, khususnya di Kabupaten Kebumen terjadi kejadian luar biasa dengan peningkatan kasus. Penelitian dilakukan di daerah Desa Wagirpandan, Kecamatan Rowokele, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Penelitian ini untuk mengidentifikasi pengetahuan lokal dan perilaku dari masyarakat, yang terjadi faktor penting pengendalian penyakit bersumber vektor. Metode: Penelitian dilakukan Bulan Juni 2011 hingga November 2011, menggunakan disain kualitatif dengan pendekatan etnosains. Data didapatkan melalui wawancara mendalam dan diskusi kelompok terarah. Hasil: Dari penelitian ini sebutan lokal untuk sakikt malaria adalah “udug-udug” dan terjadi penundaan pengobatan saat muncul gejala sakit malaria. Malaria dianggap penyakit berbahaya bila dalam seminggu tidak sembuh dan mengganggu aktivitas sehari-hari. Dalam penelitian ini ditemukan kesenjangan pemahaman mengenai vektor DBD dan malaria. Kesimpulan: Kesenjangan pemahaman berdampak ke kecendrungan tindakan pencegahan yang dilakukan masyarakat untuk mengeliminasi berkembangnya jentik vektor DBD di penampungan air bersih. Ditemukan kelompok berisiko terjangkit malaria, yakni pekerja imigran musiman dan pekerjaan pencari getah pinus. Saran: Perlu informasi promosi dan pendidikan kesehatan tentang vektor nyamuk, perilaku pencegahan dan pengobatan malaria.

 Metadata

Jenis Koleksi : Artikel Jurnal
No. Panggil : BULHSR 17:4 (2012)
Subjek :
Sumber Pengatalogan :
ISSN : 14102935
Majalah/Jurnal : Buletin Penelitian Sistem Kesehatan 17 (4) Okt. 2014. Hal. : 363-370
Volume :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Akses Elektronik :
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan Universitas Indonesia, lantai 4, R. Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
BULHSR 17:4 (2012) TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20407252
Cover