Cendawan selain digunakan untuk keperluan industri, dapat pula digunakan sebagai alat pengendali parasit. Beberapa jenis kapang tanah dapat diuji potensinya untuk digunakan sebagai agen alternatif biokontrol terhadap cacing nematoda parasit. Penelitian di beberapa negara di kawasan beriklim dingin telah membuktikan beberapa kapang nematofagus potensial, baik yang tumbuhnya cepat maupun lambat, mampu menurunkan populasi parasit. Kapang tersebut bertindak sebagai predator potensial dengan cara membuat perangkap, merusak telur dan berfungsi sebagai endoparasit nematoda.