Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing berbasis eksperimen riil dan laboratorium virtual terhadap hasil belajar fisika siswa

Simbolon, Dedi Holden; (Badan Penelitian dan Pengembangan Depdiknas, 2015)

 Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan antara hasil belajar fisika siswa yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbasis eksperimen riil dan laboratorium virtual dibandingkan dengan model pembelajaran Direct Instrusction (DI). Penelitian ini bersifat eksperimen semu (quasi experiment). Populasi penelitian adalah siswa kelas XI-IPA SMA Methodist 1 Medan tahun pelajaran 2012/ 2013.Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan cluster random sampling yang terdiri atas dua kelas dengan jumlah sampel seluruhnya 76 orang siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis variansi dua arah. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar fisika siswa yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbasis eksperimen riil dan laboratorium virtual dibandingkan dengan siswa yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran langsung (Direct Instruction). Dari hasil ini, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Inkuiri Terbimbing berbasis eksperimen riil dan laboratorium virtual lebih baik dari pada model pembelajaran langsung (Direct Instruction) dalam meningkatkan hasil belajar fisika siswa. Ada interaksi yang signifikan antara model pembelajaran inkuiri terbimbing berbasis eksperimen riil dan laboratorium virtual dengan model pembelajaran langsung (Direct Instruction) dengan tingkat aktivitas terhadap hasil belajar fisika siswa.

 Metadata

Jenis Koleksi : Artikel Jurnal
No. Panggil : 370 JPK 21:3 (2015)
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Badan Penelitian dan Pengembangan Depdiknas, 2015
Sumber Pengatalogan : LibUI indeng rda
ISSN : 02152673
Majalah/Jurnal : Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan
Volume : 21 (3) Desember 2015. Hal. : 299-315
Tipe Konten : journal
Tipe Media : unmediated
Tipe Carrier : volume
Akses Elektronik : https://jurnaldikbud.kemdikbud.go.id/index.php/jpnk/article/view/192
Institusi Pemilik : Perpustakaan Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 4 (R. koleksi jurnal)
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
370 JPK 21:3 (2015) 03-19-686446404 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20428057
Cover