UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Evaluasi formalin, CaCl2, dan gliserin sebagai larutan pengawet lanjutan terhadap struktur jaringan otak = Evaluation of formalin CaCl2 and glycerin as advanced preservative solutions to the structures of brain tissues

Jessica Marsigit; Liem, Isabella Kurnia, supervisor; Liem, Isabella Kurnia, examiner; Heri Wibowo, examiner (Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2016)

 Abstrak

ABSTRAK
Formalin merupakan larutan pengawet utama dalam preservasi kadaver untuk
tujuan pembelajaran. Walaupun formalin terbukti efektif untuk mengawetkan
kadaver, ada beberapa efek berbahaya seperti karsinogen, memproduksi toksin,
dan menimbulkan iritasi pada mata dan hidung. Karena itu, diperlukan pencarian
jenis larutan pengawet lanjutan lain sebagai pengganti atau mengurangi
pemakaian formalin. Riset ini bertujuan untuk mengevaluasi efek dari kandidat
larutan pengganti formalin, yaitu CaCl2 dan gliserin sebagai larutan pengawet
lanjutan untuk mengawetkan jaringan otak. Langkah yang dilakukan adalah otak
diawetkan dengan larutan pengawet awal, yaitu 10% atau 20% formalin, lalu
dibagi menjadi empat kelompok untuk diawetkan dengan empat jenis larutan
pengawet lanjutan dengan, yaitu larutan kontrol berformalin (larutan pengawet
standar Departemen Anatomi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia), 15%
CaCl2, 20% CaCl2, dan 70% gliserin + 0.1% timol dalam etanol. Observasi dan
analisis dilakukan pada struktur makroskopis (konsistensi jaringan dan
keberadaan jamur) dan mikroskopis (persentase nekrosis dan abnormalitas
jaringan). Pemeriksaan makroskopis memperlihatkan bahwa semua otak yang
diawetkan dengan larutan 15% CaCl2 menjadi sangat lembek; jamur tumbuh
pada permukaan larutan. Pemeriksaan mikroskopis memperlihatkan bahwa
terdapat perbedaan yang signifikan antara keempat larutan dengan gliserin 70%
+ timol 0.1% di etanol menunjukkan hasil yang terbaik untuk mengawetkan
jaringan mikroskopis otak (p<0.05). Sebagai kesimpulan, gliserin 70% + timol
0.1% di etanol dapat digunakan sebagai pengganti larutan pengawet lanjutan

ABSTRACT
Formalin is the main preservative solution in preserving cadavers used for
educational purposes. Even though formalin is proven to be effective in
preserving cadavers, there are some harmful effects such as carcinogenic,
toxigenic, and caused an irritation to the eyes and nose. That is why it is needed to
look for other advanced preservative solution to replace or decrease the usage of
formalin. This research is to evaluate the effect of formalin substitution candidates,
which are CaCl2 and glycerin as advanced preservative solutions in preserving
brain tissues. Steps were done were preserving the brain with the initial fixation,
either formalin 10% or formalin 25%, then divided into four groups to be
preserved with four types of advanced preservative solution, which is formalin
controlled solution (standard preservative solution by Department of Anatomy,
Faculty of Medicine Universitas Indonesia), 15% CaCl2, 20% CaCl2, and 70%
glycerin + 0.1% thymol in ethanol. Observation and analysis were done on
macroscopic structure (tissue consistency and presence of fungi) and microscopic
structure (necrotic percentage and tissue abnormality). Macroscopic result showed
that brains that were preserved in 15% CaCl2 had mushy condition with presence
of surface fungi in the solutions. In microscopic examination, there were
significant differences between four solutions with 70% glycerin + 0.1% thymol
in ethanol showed the best result to preserve brain tissues (p<0.05). To conclude,
70% glycerin + 0.1% thymol in ethanol can be used as an advanced alternative
solution.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Jessica Marsigit.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S70411
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2016
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xii, 80 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S70411 14-17-904557544 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20430802
Cover