ABSTRAKKehadiran klaim nine-dash-line Republik Rakyat China membuat suasana politik
di wilayah Laut Cina Selatan memanas akibat sengketa wilayah yang tak kunjung
terselesaikan sejak dekade 1970 hingga saat ini. Masalah ini berkembang seiring
ditemukannya potensi kekayaan alam di wilayah perairan Kepulauan Paracel.
Kondisi ekonomi Vietnam yang sedang dilanda krisis global pasca perang
saudara dan unifikasi menjadikan kepentingan potensi ekonomis yang terkandung
di Paracel sebagai jalan keluar dari krisis ekonomi. Di sisi lain, Hukum
Internasional mengakui status kepemilikan suatu Pulau kepada negara tertentu
melalui praktik pemenuhan asas okupasi efektif. Asas ini merupakan suatu
preseden yang berkembang dari waktu ke waktu sejak kasus Putusan Arbitrase
Las Palmas hingga kasus Putusan Sipadan dan Ligitan. Lewat metode okupasi
yang efektif suatu kedaulatan negara dimanifestasikan lewat tindakan-tindakan
damai yang secara terus menerus dalam periode penguasaan negara atas wilayah
sengketa.
ABSTRACTThe presence of nine dash line claim by People?s Republic of China driven
tensions to heat up the South China Sea as result of the unsettle territorial dispute
since the 1970?s decades to present. The situations have developed since the
discovery of oil potentials and other natural resources contained in the Paracels
seas by States. Vietnam?s conditions is currently falling under the global
economic crisis as a result of the Vietnam war and unification of the South and
North Vietnam that produce the interests for such natural exploration of the
Paracels waters. In the other side, International Law approves the right of
territory of an island belong to the State that has exercised the practices of
effective occupations principle. The principle is valid as a precedent that
developed from time to time since the Las Palmas arbitration case until the
Sipadan and Ligitan islands disput ruled out by the International Court of Justice.
Through exercising the method of such effectivites, a sovereign state is recognsed
its will to manifest the acts of peaceful display in a continual control over the
dispute islands.