Laporan magang ini membahas proses audit akun kas dan bank pada Badan Hukum Publik BCDE. BCDE adalah sebuah entitas pengelola dana jaminan sosial di Indonesia. Pembahasan difokuskan pada satu dari empat program yang dimiliki BCDE, yaitu Program Jaminan Kematian pada Kantor Pusat BCDE. Proses audit yang dibahas mulai dari tahap penerimaan dan keberlanjutan klien, praperencanaan, perencanaan, audit lapangan serta pelaporan. Prosedur yang dilakukan adalah konfirmasi bank dan pengecekkan rekonsiliasi bank. Selain itu, laporan ini juga membahas mengenai prosedur uji pengendalian akun yang memiliki kaitan erat dengan akun kas dan bank, yaitu akun beban jaminan. Uji pengendalian ini dilakukan pada Kantor Cabang dari BCDE. Berdasarkan prosedur audit yang dilakukan oleh KAP RST Indonesia, akun kas dan bank Program Jaminan Kematian pada Kantor Pusat Badan Hukum Publik BCDE dinyatakan bebas dari salah saji material.
This internship report explains the audit process of cash and bank account in Public Legal Entity BCDE. BCDE is an entitity which manages social security fund in Indonesia. This report focuses on one of four programs owned by BCDE, namely Death Security Program. The audit procedure was conducted at BCDE?s Central Office. Audit process explained consists of client acceptance and continuance, preplanning, planning, audit fieldwork and reporting. The procedures performed are bank confirmation and reconciliation. In addition, this internship report also explains about the test of control procedures for account related to cash and bank accounts, namely claim expense. Test of Control was performed at BCDE's Branch Office. Based on the audit procedures performed by KAP RST Indonesia, cash and bank accounts on Death Security Program of Public Legal Entity BCDE is presented fairly, in all material respects.