UI - Tesis Open :: Kembali

UI - Tesis Open :: Kembali

Ketepatan posisi Naso Gastric Tube (NGT) menggunakan metode aspirasi, auskultasi, dan merendam ujung NGT ke dalam air dengan konfirmasi rontgen di UGD RS Dr Hasan Sadikin Bandung = Confirming the Naso Gastric Tube (NGT) proper placement using aspiration method, auscultation method, and put distal end of Naso Gastric Tube into water compared with Rradiology confirmation dt emergency ward Dr Hasan Sadikin Hospital Bandung / Purwo Suwignjo

Purwo Suwignjo; Elly Nurachmah, supervisor; Budiharto, examiner (Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2008)

 Abstrak

ABSTRAK
Tindakan pemasangan NGT adalah suatu tindakan memasukan sebuah selang melalui hidung melewati nasofaring dan esofagus menuju ke dalam lambung. Tujuan pemasangan NGT adalah untuk dekompresi , feeding , kompresi , dan lavage. Metode yang digunakan untuk mengetahui ketepatan posisi NGT adalah : metode aspirasi, auskultasi, dan memasukkan ujung NGT ke dalam kom berisi air. Kesalahan posisi NGT dapat menimbulkan komplikasi dan tujuan pemasangan NGT tidak tercapai. Tujuan penelitian ini adalah menjelaskan ketepatan posisi NGT menggunakan metode aspirasi, auskultasi, dan merendam ujung NGT dengan konfirmasi rontgen di UGD RS Dr Hasan Sadikin Bandung. Penelitian ini menggunakan rancangan pre-experiment designs dengan pendekatan Postest Only Design. Jumlah sampel penelitian adalah 60 orang, yang dibagi menjadi 20 orang diobservasi dengan metode auskultasi, 20 orang dengan auskultasi, dan 20 orang dengan merendam ujung NGT. Teknik pengambilan sampel dengan consecutive sampling. Analisis statistik yang digunakan adalah Fisher’Exact Test dilanjutkan dengan uji Toucher. Hasil analisis menunjukan tidak berbeda bermakna antara metode aspirasi dengan konfirmasi rontgen (p = 0,073 dan p Toucher = 0.664), tidak berbeda bermakna antara metode auskultasi dengan konfirmasi rontgen (p = 0, 681 dan p Toucher = 0,307), dan tidak berbeda bermakna antara metode merendam ujung NGT (p = 404 dan p Toucher = 0,125). Simpulan penelitian ini adalah tidak terdapat perbedaan yang bermakna ketepatan posisi NGT dengan metode aspirasi, auskultasi, dan merendam ujung selang NGT ke dalam air dengan konfirmasi rontgen, hal ini berarti tidak ada metode yang paling tepat dalam menentukan ketepatan posisi NGT. Saran peneliti adalah dalam protap pemasangan NGT untuk mengetahui ketepatan posisi NGT digunakan ketiga metode ini, tes pH dan rontgen dilakukan bila perlu saja, untuk praktisi perlu dilakukan pelatihan dalam tindakan pemasangan NGT, perlu dilakukan penelitian selanjutnya, perlu dilakukan sosialisasi hasil peneitian ini untuk mendapatkan masukan dan perbaikan.

ABSTRACT
NGT insertion is an intervention by inserting a tube via nasal, passing through nasofaring and esophagus into the stomach. The purposes of NGT insertion are to decompress the stomach, feeding, compression, and lavage. Methods which are used to confirming NGT placement are aspiration method, auscultation method, and put distal end of NGT into a glass of water. Another sophisticated method to confirming NGT placement are pH test and radiology method. The aim of this study is to explain confirmation of NGT proper placement using aspiration method, auscultation method, and put distal end of NGT into water and then compared with radiology confirmation at emergency ward Dr Hasan Sadikin Hospital Bandung. Pre-experimental with post test only design or The one shot case study was used in this study. Total samples was 60 patients, selected by consecutive sampling technic. The subjects was divided into three groups : 20 patients were using aspiration method, 20 patients were using auscultation method, and 20 patients were using put distal end of NGT method. Statictic analysis used in this study was Fisher’s Exact Test, continued by Toucher test. The result showed that there were no significantly differences between aspiration method compared with radiology confirmation (p=0,073 and p Toucher=0,664), between auscultation method compared with radiology confirmation (p=0,681 and p Toucher=0,307), and between put distal end of NGT into water method compared with radiology confirmation (p=0,404 and p Toucher=0,125). The conclusion of this research is no significantly differences of NGT placement using aspiration, auscultation, and put distal end of NGT method compared with radiology confirmation. This meant that there was no method which is the best in corfirming NGT placement. Suggestions : proper NGT placement using this three methods are included in standard NGT insertion procedure, pH test and radiology confirmation are used only when needed, for practitioners it is important to make a training about intervention of NGT insertion, need more further research to be done, and make a publication of this research or to be socialized to motivate further research.

 File Digital: 1

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Open
No. Panggil : T-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2008
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : volume
Deskripsi Fisik : xiii, 80 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-Pdf TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20437959
Cover