UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Penerapan time-cost trade-off pada perencanaan dan pengendalian proyek PT AKP

suluh priyanto; Otje Soetoto, supervisor ([Publisher not identified] , 1997)

 Abstrak

ABSTRAK
Sebagai negara berkembang Indonesia masih memerlukan banyak dana untuk
investasi baik oleh pemerintah maupun swasta. Dana tersebut bisa berasal dari anggaran
pemerintah sendìri yang berasal dari APBN maupun bantuan luar negeri. Besamya investasi
tersebut diperlukan untuk mempertahankan laju pertumbuhan ekonomi. Di kawasan Asia ada
beberapa negara derigan karakteristik yang hampir sama.
Pesatnya investasi ini akan membias kepada besamya kebutuhan akan sarana dan
prasarana yang umumnya dibangun oleh pemerintah disamping pihak swasta. Investasi secara
langsung maupun pembangunan sarana dan prasarana merupakan peluang bisnis yang cukup
besar bagi industri jasa konstruksi. Walaupun pesatnya peluang bisnis tergambar secara jelas
pada negara yang sedang berkembang, tetapi fakta menyatalcan bahwa di negara yang sudah
agak majupun pertumbuhan industri jasa konstruksi masih cukup besar, dimana umurnnya
dilaksanakan oleh pihak swasta.
Alasan inilah yang menyebabkan penulis tertarik untuk membahas masalah
perencanaan dan pengendalian proyek pada PT AKP yang merupakan salah satu badan
usaha milik negara (BUMN) yang selama ini melaksanakan pembangunan sarana dan
prasarana terutama yang cliibangun oleh pemerintah. Karena perusahaan ini milik
pemerintah, maka dalam mendapatkan pekerjaan perusahaan mendapatkan proteksi secara
tidak Iangsung. Hal inilah yang menyebabkan daya saing perusahaan ini menjadi menurun
manakala proyek yang kemudian ada adalah milk swasta dengan karakteristik yang berbeda
dengan proyek rnilik pemerintah.
Pada saat ini PT AKP sudah melakukan diversifikasi pada beberapa usaha yang masib
terkait dengan bisnis utamanya yaltu jasa konstruksi. Diversifikasi usaha yang sudah dimasuki
ialah properti /realti. produksi beton cair dan beton pracetak serta usaha perdagangan
material konstruksi. Namun karena usaha diversifikasi masih relatif baru, maka umumnya
cashflownya masih negatif dan mengandalkan dari bisnis utamanya yaitu Jasa konstruksi.
Masalahnya walaupun penjualan jasa konstruksi terus meningkat tetapi peningkatan
laba nominalnya tidak sebaik peningkatan penjualan. Bahkan secara persentase laba (profit
margin) yang diperoleh justru cenderung terus menerus menurun. Hal ini yang menjadi
perhatian penulis untuk mengamati hal hal apa yang bisa dilakukan oleh PT AKP dalam
meningkatkan laba usaha jasa konstruksi untuk bisa menunjang pengembangan perusahaan
baik untuk bisnis utama maupun diveisifikasinya. Menurut penulis hal utama yang bisa
dilakukan ialah dengan memperbaiki mekanisme perencanaan dan pengendalian proyek
proyek jasa konstruksi yang dilaksanakan oleh PT AKP.
Dari struktur organisasi yang ada, tampak bahwa PT AKP telah menerapkan struktur
organisasi divisional dan untuk jasa konstruksi dibagi menjadi tiga divisi dimana salah satunya
adalah divisi Gedung yang banyak menangani proyek swasta. Sedang dua lainnya adalah divisi
Sipil Umum yang banyak menangani proyek dari pemerintah. Namun pada tingkat pusat
masih ada fungsi pemasaran yang menangani estimasi biaya proyek dan fungsi perencanaan
dan pengendalian proyek. Kemudian juga pada tingkat divisi ada fungsi fungsi tersebut.
Dalam hal ini peran project manager menjadi kurang karena adanya bagian ditingkat atas
(divisi dan pusat) yang melakukan fungsi perencanaan dan pengendalian proyek. Padahal
menurut teori yang ada selayaknya proyek direncanakan dan dikendalikan oleh project
manager. Namun apabila fungsi perencanaan dan pengendalian proyek dilakukan
sepenuhnya oleh project manager kendalanya adalah kemampuan project manager itu sendiri
disamping memerlukan banyak personal yang diperlukan untuk menjadi staf project manager
dan menangani fungsi tersebut. Salah satu alternative pemecahan ialah dengan memakai struktur organisasi matrik, walaupun untuk ini masih ada kendala psikologis.
Hal lain yang menjadi masalah kurang efektifnya perencanaan dan pengendalian
proyek ialah kurangnya perhatian PT AKP dalam pengendalian waktu proyek, walaupun
mereka memilih piranti pengendalian biaya proyek yang cukup detil, Teori yang ada
mengatakan bahwa biaya proyek sangat erat kaitannya dengan waktu peIaksanaan bagian
pekerjaan proyek. Pengendalian blaya akan menjadl kurang berarti bila waktu tidak
dikendalikan dengan baik. Pada tulisan ini penulis mengupas teon perencanaan dan
pengendalian proyek serta keterkaitan antara pengendalian waktu dan pengendalian biaya
proyek. Kemudlan dilihat perbedaan antara teori yang ada dengan kenyataan pelaksanaan
oleh PT AKP. Dari sini penulis mencoba mencari beberapa kemungklnan alternatif yang bisa
dilakukan oleh PT AKP untuk bisa merencanakan dan mengendalikan proyeknya dengan
lebih baik. Hal ini dlsebabkan karena terlalu Ideal untuk melaksanakan persis seperti yang ada
dalam teori karena adanya beberapa kendala yang dihadapi.
Untuk proyek yang besar dimana banyak terilbat personil yang menanganinya,
pembagian tugas, wewenang dan tanggung jawab menjadi sangat penting. Oleh karena itu
pengendalian proyek haruslah terkait dengan pembagian tugas tersebut. Dalam hal ini VT
AKP masih kurang mernperhatikan keterkaitan pembagian tugas (work breakdown) dengan
pengendalian proyek. Didalam pengendalian proyek, pembagian aktivitas pekerjaan
sebaiknya memperhatikan masalah pembagian tugas ini disamping adanya ketergantungan
antar aktivitas yang ada.
Pada bagian akhir disarankan perubahan/penyempurnaan terhadap sistim
pengendalian biaya proyek yang ada agar lebih mendekati teori. Penulis juga menyarankan
pemakaian metode Critical Pada Method dalam pengendalian proyek. Pemakalan metode ini
tidak hanis secara penuh menglngat kenciaia yang dthadapl, tetapi bisa hanya secara Insidentil
pada saat akan memperhitungkan revsi schedule dengan mencari biaya yang minimal.
Metode Critical Path Method ini bisa diterapkan se cara parsial pada bagian yang akan
dievaluasi saja.
Pemakaian Critical Path Method menjadi keharusan untuk proyek yang besar dan
bantuan software komputer tidak bisa dthindari, karena sangat mustahil bila dilakulcan secara
manual.

 File Digital: 1

Shelf
 T5908-Suluh Priyanto.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Kata Kunci

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 1997
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : x, 116 pages : illustration ; 23 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-Pdf 15-17-942964185 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20451715
Cover