UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Pengaruh kepercayaan interpersonal dan perilaku kewargaorganisasian terhadap perilaku berbagi pengetahuan pada dosen perguruan tinggi = The effect of interpersonal trust and organizational citizenship behavior toward knowledge sharing in higher education lecturer

Ery Faisal Badar; Ali Nina Liche Seniati, supervisor; Lucia Retno Mursitolaksmi, examiner; Matindas, Dewi Sawitri, examiner (Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2017)

 Abstrak

Berbagi pengetahuan merupakan hal utama dalam suatu organisasi, baik organisasi bisnis maupun organisasi pendidikan seperti pada Perguruan Tinggi. Perguruan tinggi adalah organisasi pendidikan dimana pengetahuan knowledge diciptakan dan digunakan secara terus menerus dan berkesinambungan. Berbagi pengetahuan knowledge sharing tidak hanya dilakukan dosen kepada mahasiswa tetapi juga kepada sesama kolega. Pengetahuan yang dibagikan merupakan pengetahuan eksplisit data atau dokumen dan juga pengetahuan tasit pengetahuan yang bersifat subjektif dan berbasis pengalaman.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan interpersonal dan perilaku kewargaorganisasian terhadap perilaku berbagi pengetahuan pada dosen perguruan tinggi. Jumlah responden penelitian ini adalah 289 dosen perguruan tinggi negeri maupun swasta dari beberapa kota di Indonesia yang diperoleh secara online.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku kewarganegaraan mampu memediasi hubungan antara kepercayaan interpresonal dengan perilaku berbagi pengetahuan pada dosen di perguruan tinggi di Indonesia. Penelitian memperluas penelitian sebelumnya mengenai perilaku berbagi pengetahuan yang masih sedikit dilakukan dalam organisasi pendidikan tinggi.

Knowledge sharing is a basic thing in a good business organization or educational organizations such as in higher education institution, where knowledge is created and used continuously. Knowledge sharing is not only between lecturers and students but also between lecturers and colleagues. Knowledge that is shared is is explicit knowledge data and documents and also tacit knowledge subjective and experience based knowledge.
This study aims to know the effect of interpersonal trust and organizational citizenship behavior OCB on knowledge sharing of higher education lecturers. The respondents were 289 lecturers from public and private universities from several cities in Indonesia.
The results indicated that OCB mediated the relationship between trust and knowledge sharing on higher education lecturers. This study broaden the previous studies about knowledge sharing, especially in higher education organization.

 File Digital: 1

Shelf
 T48079-Ery Faisal Badar.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T48079
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2017
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xii, 50 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T48079 15-20-776733499 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20454971
Cover