Penelitian ini adalah sebuah analisis kemampuan berbicara bahasa Inggris pada para karyawan perusahaan. Tujuannya adalah ingin mengetahui sejauh mana persiapan kemampuan berbicara bahasa Inggris para karyawan perusahaan nasional swasta di Jakarta yang sudah beroperasi minimal dua tahun untuk menghadapi perdagangan bebas yang sudah berlangsung sejak awal tahun 2015. Kemampuan berbahasa atau dalam hal ini berbicara bahasa Inggris speaking menjadi sebuah keharusan bagi pelaku bisnis di Indonesia supaya mampu bersaing dengan negara-negara Asia lainnya. Ketika para karyawannya telah memiliki keterampilan berbicara, ini merupakan aset besar yang akan mempengeruhi kineija organisasi perusahaan tersebut, tidak hanya berkembang dalam skala nasional, akan tetapi mampu tumbuh dan sanggup bersaing dalam pasar Asia.