UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Efek moderasi representasi tuhan pada pengaruh berpikir kritis terhadap evaluasi bias = The moderation effect of god's representation in critical thinking on evaluation bias / Isnaeni Fajar

Isnaeni Fajar; Mirra Noor Milla, supervisor; Marin, Marin; Bagus Takwin, examiner ([Publisher not identified] , 2017)

 Abstrak

ABSTRAK
Pengambilan perspektif Tuhan terbukti dapat mempengaruhi evaluasi bias pada outgroup Ginges, Sheikh, Atran, Argo, 2016 . Penelitian eksperimen ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana efek moderasi representasi Tuhan pada pengaruh pengambilan perspektif Tuhan terhadap evaluasi bias pada tiga target outgroup yang berbeda yaitu Tionghoa, non-Muslim, dan Tionghoa-non Muslim N = 219 . Partisipan diberikan skenario pemberian hukuman orang ketiga dimana mereka dapat memberikan hukuman pada outgroup dari perspektif diri dan Tuhan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perspektif Tuhan meningkatkan evaluasi bias pada outgroup jika dibandingkan dengan perspektif diri. Kemudian, individu cenderung menunjukkan evaluasi bias dari perspektif Tuhan yang lebih tinggi kepada outgroup non-Muslim. Akan tetapi, individu akan cenderung untuk menunjukkan evaluasi bias dari perspektif Tuhan yang lebih tinggi kepada outgroup Tionghoa pada konteks adil. Temuan ini menunjukkan bahwa konteks memiliki peran penting untuk mempengaruhi evaluasi bias pada outgroup.

ABSTRACT
God rsquo s perspective can influence evaluation bias towards outgroup Ginges, Sheikh, Atran, Argo, 2016 . This experiment aims to explore the moderation effect of God rsquo s representation in using God rsquo s perspective on three different outgroups, Tionghoa, non Muslim, and Tionghoa non Muslim N 219 . Participant were presented with third party punishment scenario which they could punish the outgroup with both self and God rsquo s perspective. Results show that God rsquo s perspective increase evaluation bias towards outgroup when compared to self perspective. Moreover, people tend to show higher evaluation bias from God rsquo s perspective towards non Muslim compared to Tionghoa. However, people tend to show higher evaluation bias from God rsquo s perspective towards Tionghoa in a fair context. These results indicate that context has an important role to influence evaluation bias towards outgroup.

 File Digital: 1

Shelf
 T49215-Isnaeni Fajar.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T49215
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2017
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiii, 59 pages : illustration ; 30 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T49215 15-19-658944867 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20467319
Cover