Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Peluang dan tantangan pemanfaatan frekuensi ka-band untuk sistem komunikasi satelit / Wirianto pradono

Wirianto Pradono; (Pusat Penelitian dan Pengembangan SDPPPI Kementrian Komunikasi dan Informatika, 2017)

 Abstrak

ABSTRAK
Pertumbuhan trafik data jauh melampaui pertumbuhan trafik suara. Cisco memprediksi trafik data bergerak di Indonesia akan meningkat sebesar 8 kali lipat dalam periode 2016-2021. Teknologi pitalebar merupakan solusi tepat untuk memfasilitasi peningkatan trafik data sekaligus menjaga kualitas layanan tetap optimal. Kondisi medan wilayah rural Indonesia sulit dijangkau oleh sistem terestrial sehingga teknologi satelit sangat dibutuhkan agar penetrasi layanan pitalebar dapat menjangkau wilayah tersebut. Menimbang sejumlah keunggulan dari satelit Ka-band dibandingkan sistem satelit yang ada saat ini membuat satelit Ka-band menjadi salah satu teknologi kunci yang memungkinkan penetrasi layanan pitalebar hingga wilayah rural. Studi literatur dan pendekatan kualitatif digunakan dalam studi ini untuk mengidentifikasi potensi dan tantangan yang dihadapi Indonesia dalam pengembangan sistem satelit Ka-band. Hasil studi menunjukkan satelit Ka-band mampu memfasilitasi layanan telekomunikasi yang membutuhkan bandwidth besar. Pengguna layanan satelit juga bervariasi meliputi industri, institusi pemerintah, hingga konsumen individu dan rumah tangga. Meskipun satelit Ka-band menawarkan sejumlah keunggulan, ada beberapa tantangan yang harus diantisipasi yakni kerentanan frekuensi Ka-band terhadap redaman hujan dan ketiadaan filing Ka-band milik Indonesia dengan status disetujui oleh International Telecommunication Union (ITU).

 Metadata

Jenis Koleksi : Artikel Jurnal
No. Panggil : 302 BPT 15:2 (2017)
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Pusat Penelitian dan Pengembangan SDPPPI Kementrian Komunikasi dan Informatika, 2017
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
ISSN : 16930991
Majalah/Jurnal : Buletin Pos Dan Telekomunikasi
Volume : Vol. 15, No. 2, Desember 2017: Hal. 105-120
Tipe Konten : teks
Tipe Media : unmediated
Tipe Carrier : volume
Akses Elektronik :
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan Universitas Indonesia, lantai 4, R. Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
302 BPT 15:2 (2017) 03-18-207526382 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20470057
Cover